Penumpang bersiap memasuki gerbong kereta cepat Whoosh di Stasiun Halim, Jakarta, Jumat (13/10/2023). Whoosh Experience Program terus mendapat sambutan hangat dari masyarakat. Setelah sukses dengan tahap pertama pada 3-7 Oktober 2023 dan tahap 2 pada 8-10 Oktober 2023 dengan total penumpang mencapai 18 ribu orang, KCIC kembali membuka kesempatan kepada masyarakat yang ingin merasakan pengalaman perjalanan Jakarta-Bandung dengan Kereta Cepat pertama di Asia Tenggara secara gratis untuk periode 11-16 Oktober 2023. Untuk rute Jakarta-Bandung, keberangkatan dari stasiun Halim kini tersedia pada pukul 8.45, 10.20, 15.35, dan 17.35. Untuk rute Bandung-Jakarta, keberangkatan dari stasiun Tegalluar akan tersedia pada pukul 8.45, 10.20, 15.35, dan 17.35.

KCIC Ungkap Penumpang Whoosh yang Ngaku Ditodong di Stasiun Tegalluar Berbohong

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG----PT KCIC mengungkapkan penumpang Whoosh Raka yang mengaku ditodong oleh sopir taksi online di area luar Stasiun Tegalluar, Kabupaten Bandung beberapa waktu lalu berbohong atau menyampaikan informasi tidak benar. Peristiwa penodongan, tidak pernah terjadi di Stasiun Tegalluar. Seperti diketahui, beredar pesan di media sosial seorang penumpang Whoosh yang diketahui Raka ditodong saat memesan taksi online di area luar Stasiun Tegalluar....

Petugas menunjukan aplikasi penjualan tiket WHOOSH pada aplikasi mobile saat menaiki kereta cepat WHOOSH di Stasiun Halim, Jakarta, Selasa (17/10/2023). PT KCIC meresmikan aplikasi mobile penjualan tiket bernama WHOOSH Kereta Cepat serta melakukan perjalanan pertama yang mengangkut penumpang berbayar. Pada peresmian tersebut PT KCIC juga memberikan promo bagi penumpang yang membeli tiket melalui aplikasi WHOOSH dengan biaya sebesar Rp150 ribu untuk kelas premium ekonomi dari tanggal 18 Oktober hingga 30 November mendatang sebagai upaya menarik minat masyarakat untuk beralih menggunakan transportasi publik berbasis rel.

Erick Thohir Sebut Whoosh Sudah Tembus 1 Juta Penumpang

REPUBLIKA.CO.ID, BALI--Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, menyebut kereta cepat Whoosh sudah berhasil meraih angka 1 juta penumpang sejak diluncurkan dua bulan lalu. Erick menyampaikan, kebijakan pemerintah dalam pembangunan infrastruktur transportasi yang cepat sudah tepat dan mendapat kepercayaan masyarakat. Keberadaan kereta ini tidaknya menjadi salah satu solusi kemacetan Jakarta-Bandung, tapi juga menumbuhkan ekonomi baru. "Jika ada yang bilang Whoosh tidak...