Vidal Yakin Cile Mampu Tembus Final

Reuters/Sergio Perez
Arturo Vidal
Rep: CR02 Red: Didi Purwadi

REPUBLIKA.CO.ID, SAO PAULO -- Gelandang Timnas Cile, Arturo Vidal, yakin tim Amerika Selatan itu akan melangkah ke babak final Piala Dunia 2014 Brasil.

Vidal memposting tweet lewat akun twitternya dan mengatakan bahwa Cile akan meraih Piala Dunia musim ini. Ia menulisnya setelah Cile berhasil menaklukkan jawara Piala Dunia 2010, Spanyol, dengan skor 2-0 di Stadion Maracana.

Eduardo Vargas dan Charles Aranguiz menjadi penentu kemenangan mereka dalam menghentikan laju pasukan Vicente del Bosque di Brasil.


Vidal menilai keberhasilan taktik dan strategi yang diterapkan oleh Jorge Sampaoli merupakan salah satu kunci sukses mereka.

Jika terus bermain dengan sangat baik seperti pada pertandingan melawan Spanyol, ia percaya Cile akan berada di final Piala Dunia.

"Kami yakin akan melangkah ke final," kata gelandang Juventus seperti dikutip Soccerway.

sumber : Soccerway
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler