Prancis - Nigeria Sama Kuat di Babak Pertama
REPUBLIKA.CO.ID, BRASILIA - Prancis dan Nigeria sama-sama bermain terbuka pada babak pertama 16 besar Piala Dunia 2014 di Estadion Nacional, Brasilia, Senin (30/6) malam. Meski saling menyerang, belum ada gol yang tercipta hingga turun minum.
Nigeria lebih dulu mengejutkan Prancis ketika pertandingan berjalan 18 menit. Striker Emmanuel Emenike berhasil menjebol gawang Hugo Lloris lewat sontekannya setelah memanfaatkan umpan silang Peter Odemwingie. Namun gol tersebut dianulir karena Emenike dianggap offside.
Lima menit berselang giliran Prancis yang menebar ancaman. Berawal dari serangan balik, Paul Pogba melakukan kerja sama apik dengan Mathieu Valbuena. Valbuena yang berada di sisi kanan, mengirimkan umpan matang kepada Pogba yang menyambutnya dengan tendangan voli dari dalam kotak penalti.
Nahas, peluang emas tersebut gagal berbuah gol berkat penyelamatan gemilang kiper Vincent Enyeama. Selebihnya, Prancis yang lebih banyak menciptakan peluang. Sayang, buruknya penyelesaian akhir membuat pasukan Les Bleus gagal mengungguli Nigeria di babak pertama.