KPK tak Temukan Setya Novanto 

Republika/Mahmud Muhyidin
Penyidik KPK keluar membawa koper di Kediaman Rumah Ketua DPR Setya Novanto seusai menjalani pemeriksaan, Jalan Wijaya, Jakarta, Kamis (16/11) dini hari.
Rep: Dian Fath Risalah/Fauziah Mursid Red: Sadly Rachman

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan jemput paksa terhadap Ketua DPR RI, Setya Novanto di kediamannya.

Dari pantauan Republika, terlihat empat orang penyidik KPK keluar dari kediaman Novanto pada pukul 00.17 WIB. Penyidik pun sudah berada di kediaman Novanto Sejak pukul 21.50 WIB, Rabu (15/11).

Namun, hingga pukul 03.00 WIB, penyidik KPK belum mampu menemukan keberadaan Novanto.

Secara terpisah, juru bicara KPK, Febri mengaku pihaknya tengah mempertimbangkan untuk menerbitkan surat Daftar Pencarian Orang (DPO) bagi Novanto.

Sementara itu, dari kediaman Novanto, KPK menyita barang bukti berupa dua koper, satu tas ransel, tiga tas jinjing, dan satu dekoder CCTV.

Berikut video lengkapnya.

 

 

Videografer:


Dian Fath Risalah
Fauziah Mursid

Video Editor:
Wisnu Aji Prasetiyo

 

 

 

 

 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler