Menyelamatkan Rumput Laut dari Sampah
Sampah yang datang ke Kepulauan Seribu bisa mencapai 20 ton per hari.
REPUBLIKA.CO.ID, KEPULAUAN SERIBU -- Sampah di Kepulauan Seribu seakan tidak pernah ada habisnya. Sampah yang datang bisa mencapai 20 ton perhari. Akan tetapi, baru 11 ton yang bisa ditangani. Berkaca dari itu, Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN bersama masyarakat Kepulauan Seribu melakukan kegiatan pembersihan sampah.
Deputi Direktur YBM PLN Salman Al Farisi mengatakan, YBM PLN berupaya mengurangi dampak sampah agar ekosistem rumput laut yang berada di Kepulauan Seribu tidak terkena imbasnya. Di mana hal itu bisa mengganggu perekonomian masyarakat.
Salman pun menambahkan, kegiatan ini menjadi upaya mitigasi agar masyarakat menjadi sadar untuk tidak membuang sampah sembarangan yang bisa mengurangi keindahan pantai dan merusak ekosistem laut.
Berikut video lengkapnya.
Videografer | Surya Dinata
Video Editor | Fian Firatmaja