Akhir Maret, BUMN Sediakan 4,7 Juta Masker
BUMN akan sediakan 4,7 Juta Masker pada 31 Maret 2020.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menyatakan, perusahaan BUMN di bidang farmasi akan terus memproduksi hal-hal yang diperlukan dalam melawan wabah virus corona di Indonesia. Ia juga pastikan, pada 31 Maret 2020 akan sediakan 4,7 Juta Masker.
Selain itu, perusahaan BUMN di bidang farmasi juga akan sediakan obat khusus untuk pasien positif terkena virus corona. Menurutnya, beberapa negara sudah menggunakan obat tersebut.
Ia menambahkan, obat tersebut saat ini tersedia dalam jumlah yang cukup banyak dan bisa untuk digunakan sebanyak 60 ribu pasien. Namun ia tegaskan, obat tersebut hanya untuk yang positif terkena virus corona.
Video Editor | Fian Firatmaja