Di Rumah Saja Bawa Petaka Bagi Rambut Miley Cyrus
Miley Cyrus memotong rambutnya sendiri dan menghasilkan potongan yang berantakan.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Berada di rumah dan tak bisa ke mana-mana tak membuat para seleb berhenti mencari cara untuk bisa memotong rambutnya. Setelah penyanyi asal Amerika Serikat Miley Cyrus gagal memotong poninya sendiri, dan membuatnya tidak menyukai hasilnya, kali ini perempuan yang terkenal karena serial remaja Hannah Montana ini harus melakukan komunikasi virtual dengan penata rambutnya.
Dilansir dari laman Metro, Kamis (9/4), alih-alih melakukan potong rambut sendiri untuk kedua kalinya, Miley memanggil penata rambut Sally Hershberger. Keduanya pun melakukan pemotongan rambut melalui video call.
“Miley menelepon dan juga mengomentari unggahan Instagram saya untuk memberi tahu saya bahwa dia telah memotong poni. Masalah awalnya adalah bahwa poni Miley terlalu pendek dan karena dia menggunakan gunting yang menipis, poninya mulai muncul,” kata Hershberger kepada Popsugar.
Penyanyi berusia 27 tahun itu kecewa setelah dia memotong rambutnya sendiri dan berakhir dengan pinggiran yang terlalu pendek, pada awal pekan ini. Miley membandingkan dirinya dengan seorang penjaga kebun binatang yang sangat mencintai film dokumenter Netflix, Tiger King, Joe Exotic.
Miley juga mengatakan dia senang tidak ada yang melihat potongan barunya karena corona hingga ia harus di rumah saja. Berbicara di acara talk show Instagram-nya, Bright Minded, dia pun bercerita kepada artis lainnya, Kristin Cavallari dan penata rambut Justin Anderson.
“Saya akhirnya membaca sebuah buku tentang kegiatan yang harus dilakukan selama karantina yang tidak melibatkan menata rambut Anda sendiri, tetapi sudah terlambat.” kata Miley.
Dia pun merasa beruntung karena dia tidak akan melihat siapa pun. Jadi dia tak perlu malu atas hasil memotong poninya sendiri. Namun, dia sebenarnya tak benar-benar sendirian, setelah dia mengabarkan jika dia mengisolasi diri bersama dengan pasangannya, Cody Simpson.
Cody pun terlihat pernah mengunggah sebuah foto hitam dan putih dari pelantun tembang ‘Wrecking Ball’ itu, bersantai di bagian bawah pakaian olahraga dengan rambut ditumpuk di kepalanya dan krim di seluruh wajahnya.