Pemprov DKI Salurkan Bansos Covid-19 di Jakarta Selatan

Bantuan tersebut berupa kebutuhan sembako.

Surya Dinata/RepublikaTV
Pemprov DKI Jakarta memberikan bantuan sembako kepada warga terdampak covid-19 di Jakarta Selatan.
Rep: Surya Dinata Red: Wisnu Aji Prasetiyo

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Dinas Sosial Pemprov DKI Jakarta menyalurkan bantuan bagi warga terdampak Covid-19 di wilayah Jagakarsa, Jakarta Selatan. Bantuan tersebut berupa kebutuhan sembako yang diserahkan langsung dinas sosial kepada pengurus lingkungan setempat untuk di berikan kepada warga.


Pengurus RW 01 Jagakarsa Saih Fadilah mengatakan pihaknya menerima bantuan sebanyak 1.334 paket sembako untuk empat belas RT. Akan tetapi, menurutnya, masih banyak warga di wilayahnya yang belum menerima bantuan tersebut.

Nantinya, bantuan tersebut akan di disalurkan langsung ke rumah- rumah tanpa harus warga yang mengambil di pos RW guna menerapkan social distancing.

 

 

Videografer & Video Editor | Surya Dinata

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler