Tren Belanja Online, Blibli Catat 4 Kategori Terlaris

Tren Belanja Online di Tengah Pandemi, Blibli Catat 4 Kategori Terlaris

Tren Belanja Online di Tengah Pandemi, Blibli Catat 4 Kategori Terlaris. (FOTO: Website Blibli)
Rep: wartaekonomi.co.id Red: wartaekonomi.co.id

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta


Situasi Covid-19 tentunya berdampak pada tren berbelanja secara online. Imbauan untuk tetap di rumah membuat masyarakat mulai beralih ke platform e-commerce untuk memenuhi kebutuhan mereka. Akibatnya, platform e-commerce mengalami kenaikan penjualan produk.

Selain pertumbuhan untuk kebutuhan makanan dan produk kebersihan sehari-hari yang banyak dicari pelanggan, Blibli juga mencatat pertumbuhan dari sisi kategori produk lainnya, termasuk komputer dan laptop, peralatan elektronik, home and living, serta handphone dan tablet.

"Di situasi saat ini seluruh masyarakat tentunya terus mengikuti imbauan untuk tetap berdiam dan beraktivitas dari rumah. Saat bersamaan pula kami melihat tren pertumbuhan positif terkait perubahan perilaku konsumen dalam berbelanja yang mulai berpindah ke platform e-commerce yang sebelumnya ragu untuk bertransaksi secara online," ujar Wisnu Iskandar, Executive Vice President of Consumer Electronic Category Blibli dalam keterangan tertulisnya, Jumat (15/5/2020).

Baca Juga: Kementan Gandeng Blibli, Akses Bahan Pokok Makin Gampang

Berdasarkan data Blibli, tren-tren menarik dari empat kategori di Blibli selama para pelanggan beraktivitas di rumah, yakni  komputer dan laptop, peralatan elektronik, home and living, serta handphone dan tablet.

Dari data yang diperoleh Blibli untuk kategori komputer dan laptop, Blibli melihat adanya pertumbuhan positif terkait perubahan pola aktivitas bekerja dan mencari hiburan yang dilakukan pelanggan selama work from home (WFH).

Blibli mencatat pertumbuhan untuk semua kategori produk komputer dan laptop, di mana aksesoris komputer, printer and refill, dan juga peralatan gaming (termasuk gaming laptop) tercatat sebagai tiga produk dengan pertumbuhan tertinggi sejak penerapan WFH. Produk aksesoris komputer dan peralatan gaming mengalami pertumbuhan sebesar dua kali lipat bila dibandingkan sebelum diberlakukan WFH.

Kategori peralatan elektronik yang menyediakan kebutuhan perlengkapan elektronik rumah tangga juga mengalami pertumbuhan yang positif. Tiga produk yang paling banyak diburu oleh pelanggan untuk kategori ini termasuk produk microwave & oven, produk perlengkapan dapur, dan juga perangkat kualitas udara yaitu produk air purifier.

Blibli mencatat pertumbuhan sebesar tiga kali lipat untuk produk microwave & oven selama berlangsungnya WFH bila dibandingkan sebelumnya. Hal ini tentu melihat dari tren perubahan prilaku pelanggan yang lebih banyak melakukan kegiatan di rumah, khususnya untuk mempersiapkan makanan sehari-hari.

Kategori home & living yang menyediakan peralatan dan perlengkapan rumah tangga mencatat pertumbuhan selama masa WFH diberlakukan. Tiga produk yang paling banyak dicari oleh pelanggan selama masa WFH, termasuk produk perlengkapan dapur, perlengkapan ruang keluarga, serta peralatan taman dan aktivitas luar ruang. Data Blibli mencatat pertumbuhan yang signifikan sebanyak empat kali lipat untuk perlengkapan dapur setelah masa WFH berlangsung.

Dari sisi kategori handphone dan tablet, data Blibli menunjukkan tiga produk yang paling banyak dicari selama pelanggan beraktivitas di rumah, termasuk produk wearables, tablet, dan aksesoris handphone.

Adapun pertumbuhan transaksi selama masa WFH berlaku dibandingkan fase sebelum beraktivitas di rumah, Blibli mencatat pertumbuhan yang cukup signifikan yaitu di produk wearables yang tumbuh sebesar tiga kali lipat.

Lihat Artikel Asli
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan Warta Ekonomi. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Warta Ekonomi.
Berita Terpopuler