China Tolak Tawaran Mediasi AS Terkait Perbatasan India
China menyatakan masalahnya dengan India akan diselesaikan sendiri.
REPUBLIKA.CO.ID, ANKARA -- China menolak tawaran mediasi Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump terkait sengketa perbatasan antara negara itu dan India.
Menurut laporan media India yang mengutip pernyataan Kementerian Luar Negeri China, penawaran mediasi Trump ditolak, China dan India dapat menyelesaikan masalah mereka sendiri dengan dialog dan negosiasi. Presiden AS Trump menyerukan kepada kedua negara agar berdamai dan mengusulkan diri untuk menjadi perantara antara Beijing dan New Delhi.
China dan India mempermasalahkan wilayah sepanjang perbatasan di wilayah Ladakh yang disengketakan Jammu dan Kashmir. Dua tetangga yang bersenjata nuklir mengklaim wilayah di sepanjang Himalaya di wilayah itu selama beberapa dekade.
Pada minggu pertama Mei ini, tentara India dan China bentrok dan saling melempar batu di Danau Pangong Tso dan daerah Nakula di Ladakh. Kedua belah pihak saling mengklaim pasukan lawan melanggar wilayah mereka.
Berita ini diterbitkan di: https://www.aa.com.tr/id/dunia/china-tolak-tawaran-mediasi-as/1858731