Mahfud MD: Sosialiasi Pancasila Tugas Kita Bersama
Mahfud MD mengapresiasi anak-anak muda yang aktif menerapkan nilai-nilai pancasila.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD mengapresiasi anak-anak muda yang aktif dalam menerapkan nilai-nilai pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Hal itu disampaikannya saat melakukan dialog dengan komunitas Pancasila Muda secara daring.
Selain itu, ia juga mengajak generasi milenial untuk bekerja keras mewujudkan nilai-nilai pancasila. Karena menurut Mahfud, dalam mensosialisasikannya ke masyarakat menjadi tugas bersama.
Ia menambahkan, mensosialisasikan nilai-nilai pancasila juga bertujuan untuk membuat yang netral terhadap pancasila semakin yakin dan membuat yang tidak paham menjadi paham. Karena menurutnya, Indonesia sangat beruntung menjadi negara yang merdeka dengan dasar-dasar ideologi pancasila.
Video Editor | Fian Firatmaja