Menjajal Hatchback Andalan Suzuki
New Baleno dibanderol Rp 230 juta hingga 242 juta otr Jakarta.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pada era 90-an, Suzuki sempat mewarnai pasar sedan di tanah air lewat produk bernama Baleno. Seiring berjalanya waktu, Baleno beralih wujud dan sempat ditawarkan dalam wujud crossover.
Saat ini, salah satu legenda Suzuki itu pun kembali mengalami perubahan wujud. Karena, kini Baleno dipasarkan dalam format hatchback. Nah, kali ini, Republika.co.id berkesempatan untuk menjajal performa dari New Baleno yang diperkenalkan dengan tagline the complete hatchback tersebut.
Saat pertama jumpa New Baleno, pesona yang paling menonjol adalah pada bagian front end. Karena, tampilan New Baleno ini ditunjang oleh grille yang khas. Mengingat, grille yang hadir lewat desain v-shape itu tampil dengan kisi-kisi honeycomb berwarna hitam yang simpel.
Kemudian, grille itu pun dilengkapi dengan aksen chrome seakan menyatu dengan bagian headlight. Selain itu, fasia New Baleno juga dipermanis oleh headlight yang sudah menerapkan sistem proyektor LED sebagai penunjang visibilitas pengendara.
Seluruh hal itu pun dipadukan lewat desain bonnet yang dihiasi dengan garis tegas serta desain bumper agresif. Lewat perpaduan ini, Baleno generasi keenam ini jadi terlihat sebagai sebuah mobil kompak yang sporty dan dinamis.
Pada bagian buritan, New Baleno terlihat lebih sederhana lewat desain LED tailight kotak. Meski demikian, nuansa sporty juga tersirat lewat adanya ducktail yang terpasang pada bagian bawah kaca belakang. Secara keseluruhan, eksterior mobil dengan mesin 1,4 liter ini terlihat memiliki desain yang cukup proporsional namun juga agresif berkat bahasa desain yang disebut dengan liquid flow design.
Begitu mulai masuk ke dalam kabin, ikon khas New Baleno ini pun masih terasa. Sebab, dashboard pada mobil ini hadir lewat desain yang seakan mirip dengan bahasa desain pada bagian grille. Bahkan, dashboard ini pun dihiasi dengan aksen garis memanjang yang sekaligus menyiratkan kesan lega.
Saat akan masuk ke dalam kabin, pengendara pun dimudahkan oleh fitur keyless entry yang dapat diakses lewat tombol pada gagang pintu pengemudi dan penumpang depan. Untuk menyalakan mesin, pengemudi pun dimudahkan oleh fitur start stop button.
Saat Republika.co.id mulai menyalakan mesin dan menjalankan mobil, kesan pertama yang langsung dirasakan adalah intervensi power steering yang sangat intens. Hal ini pun membuat lingkar kemudi jadi terasa sangat ringan.
Sebagai sebuah hatchback, tentu ini adalah keunggulan vital yang dapat menunjang pengendara saat bermanuver di jalan perkotaan. Meski demikian, saat dipacu dalam kecepatan yang cukup tinggi, pengemudian tetap terasa presisi berkat dukungan ground clearance yang terukur dan suspensi yang menunjang handling yang optimal.
Soal impresi berkendara, New Baleno ini ditunjang oleh mesin K14IB in-line empat silinder. Kebutuhan akselerasi dalam kota dan pada jalanan bebas hambatan pun cukup memadai berkat dukungan mesin dengan tenaga 92.4 PS dan torsi 130 Nm. Unit yang digunakan Republika.co.id merupakan unit dengan transmisi manual lima percepatan yang ditunjang oleh desain tuas tranmisi ergonomis dan memiliki ukuran stick shift cukup panjang sehingga lebih memudahkan pengoperasian.
Dalam hal akomodasi, mobil five seater ini hadir dengan ruang kabin yang terbilang lapang untuk ukuran mobil kompak. Pengendara dengan tinggi badan sekitar 170 cm pun dapat ditopang dengan nyaman baik saat duduk di bangku depan maupun belakang.
Bahkan, saat duduk di bangku belakang, penumpang tetap merasa nyaman berkat legroom dan headroom yang memadai. Kenyaman itu pun didukung oleh desain jok ergonomis dan sandaran dengan kemiringan yang cukup nyaman.
Selain itu, perjalanan pun kian dimanjakan berkat adanya fitur attractive multi information display, audio system touchscreen, leather steering wheel with switch audio control dan bluetooth phone connection, sistem pendingin ruangan dengan Auto climate dan tilt & telescopic steering.
Saat berkendara dalam jalanan sempit dan berpapasan dengan mobil lain, pengemudi pun dibuat mudah oleh fitur retractable mirror. Soal fitur kemanan, New Baleno juga dilengkapi dengan new generation platform, ABS, EBD dan dual SRS airbag.
Untuk pilihan warna, mobil yang ditawarkan dengan harga sekitar Rp 230 juta hingga 242 juta on the road Jakarta ini hadir dengan opsi warna metallic magma gray, solid fire red, prime stargaze blue, pearl midnight black, metallic premium silver, serta pearl arctic white. Dengan beragam opsi dan fitur-fitur itu, tak heran rasanya jika pabrikan Jepang ini pede untuk menghadirkan New Baleno dalam balutan tagline the complete hatchback.