Antisipasi Banjir, Polrestro Depok Bersihkan Kali Ciliwung

Kegiatan susur sungai untuk mengangkut sampah yang menghambat aliran air.

Republika/Putra M. Akbar
Sampah yang tersangkut pada pohon di bantaran Sungai Ciliwung, Depok, Jawa Barat.
Rep: Rusdy Nurdiansyah Red: Karta Raharja Ucu

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Aparat kepolisian Polres Metro (Polrestro) Depok bersama Komunitas Sahabat Ciliwung dibantu Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok membersihkan Kali Ciliwung dari sampah di sepanjang aliran Kali Ciliwung di Kota Depok, Jumat (20/11). Kegiatan tersebut dilakukan untuk mengantisipasi bencana banjir saat datangnya musim penghujan.

Kanit Binpolmas Sat Binmas Polres Metro Depok, Iptu Asmantoro menuturkan, kegiatan susur sungai untuk mengangkut sampah yang menghambat aliran air. Kegiatan ini dalam rangka Operasi Bina Karuna Jaya yang bertujuan mengantisipasi banjir di musim penghujan.

"Sebanyak 50 orang petugas dilakukan bersama Komunitas Sahabat Ciliwung menyusuri Sungai Ciliwung di wilayah Kota Depok dan mengangkat tumpukan sampah yang menghambat aliran air. Selama penyusuran kami menemukan beberapa sisi sungai yang memerlukan perhatian pemerintah daerah maupun masyarakat," ujar Asmantoro dalam siaran pers yang diterima Republika, Sabtu (21/11).

Menurut Asmantoro, sisi sungai yang memerlukan perhatian tersebut antara lain beberapa turap yang longsor, pembuangan sampah liar dan beberapa titik yang dijadikan oleh masyarakat sekitar sebagai tempat Buang Air Besar (BAB). "Kami juga melakukan penananam sejumlah bibit pohon di bantaran sungai sebagai penghijauan," terangnya.

Dia menambahkan, potensi alam di Kota Depok juga cukup bagus jika ingin dijadikan sebagai obyek wisata, khususnya susur sungai. Selain itu, juga memiliki alam yang dapat digunakan untuk edukasi bagi generasi muda yang akan datang.



"Ke depan kami berharap seluruh elemen masyarakat di Kota Depok agar memberikan perhatian penuh terhadap Sungai Ciliwung. Karena sungai ini merupakan sumber kehidupan bagi wilayah Jakarta dan sekitarnya," harap Asmantoro.

Kepala Bidang Penanggulangan Bencana, Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok, Denny Romulo Hutahuruk mengapresiasi upaya Sat Binmas Polres Metro Depok bersama Komunitas Sahabat Ciliwung yang melakukan pembersihan sampah di sekitar Sungai Ciliwung. Ia berkata, kegiatan susur sungai Ciliwung ini turut berkontribusi dalam mengantisipasi banjir di musim penghujan.

"Kami mengapresiasi dengan adanya kegiatan tersebut. Upaya mengantisipasi bencana menjadi tanggungjawab bersama, tidak hanya pemerintah dan stakeholder saja. Kami mendukung kegiatan tersebut dengan meminjamkan sejumlah peralatan, yakni perahu karet, pelampung, helm, dayung, dan lainnya," tuturnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler