Bio Farma: Vaksin yang Diedarkan Bukan untuk Uji Klinis

Vaksin akan digunakan untuk program vaksinasi.

NOVA WAHYUDI/ANTARA FOTO
Petugas melakukan bongkar muat vaksin COVID-19 Sinovac saat tiba di gudang vaksin (cold room) milik Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Selatan di Palembang.
Rep: Surya Dinata Red: Wisnu Aji Prasetiyo

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Juru Bicara Vaksin Covid-19 PT Bio Farma Bambang Herianto menjelaskan, vaksin akan digunakan hanya untuk program vaksinasi. Menurutnya, penggunaan vaksin telah mendapatkan persetujuan dari Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) dan bukan sebagai vaksin untuk uji klinis.


Bambang membantah pemberitaan yang menyebutkan bahwa vaksin Covid-19 yang berada di PT Bio Farma saat ini adalah vaksin yang digunakan sebagai uji klinis. Menurutnya vaksin Covid-19 yang saat ini berada di PT Biofarma adalah vaksin yang telah mendapat persetujuan dari BPOM.

Sehingga, menurutnya, kemasannya pun akan berbeda dengan kemasan vaksin uji klinis.

 

 

Video Editor | Fian Firatmaja

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler