Resep Chicken Wing Ala Wingstop

Chicken wing ala resto bisa dibuat sendiri di rumah dengan mudah.

Pexels
Chicken wing ala resto. Chef Devina Hermawan membagikan resep chicken wing ala Wingstop di kanal Youtube-nya.
Rep: Rahma Sulistya Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ayam goreng yang dilapisi dengan tepung krispi dengan baluran atau taburan aneka bumbu masih banyak digemari. Chef Devina Hermawan punya resep membuat chicken wing ala Wingstop yang pastinya bikin ketagihan.

Melalui kanal Youtube-nya, Devina menjabarkan resep chicken wing ala Wingstop, untuk 24 potongan.

Bahan:
12 sayap ayam (potong dua bagian)
2-3 siung bawang putih, parut
3 sdm kecap ikan atau ½ sdm garam
1 sdt merica
1 sdm cuka

Tepung pelapis:
8 sdm tepung terigu protein sedang
8 sdm maizena
1 sdt garam

Spicy sauce:
3 sdm minyak
2 sdm bawang bombai cincang
2 sdm air jahe
6 cabai rawit, cincang
1 sdt paprika bubuk
3 sdm saus barbeku/saus tomat
1 ½ sdm saus tiram
½ sdm gula

Lemon pepper sauce:
3 sdm mentega
3-4 sdm air perasan lemon
1-2 sdm gula
1 sdt bubuk bawang bombai
1 sdt mixed herbs halus (italian herbs)
Parutan kulit lemon
Lada hitam
½ sdt garam

Lainnya:
Minyak untuk menggoreng
White sauce

Baca Juga


Cara membuatnya pun mudah. Pertama, marinasi ayam yang sudah dipotong menjadi dua dengan bawang putih parut, cuka, kecap ikan, dan merica lalu aduk. Pastikan semua bumbu merata ke seluruh permukaan ayam lalu diamkan 30 menit sampai satu jam di suhu ruang atau semalaman di dalam kulkas.

“Kalau kalian nggak ada kecap ikan, untuk dapatkan rasa asinnya kalian bisa gunakan garam atau kecap asin,” kata Devina.

Kedua, untuk tepung pelapisnya, campurkan tepung terigu, maizena, dan garam lalu aduk hingga rata.

“Kalau pakai tepung aja itu jadinya nggak renyah. Kalau pakai maizena, rasanya jadi krenyes-krenyes,” ungkap dia lagi sembari terus melanjutkan masaknya.

r">


Ketiga, lumuri seluruh permukaan ayam yang sudah dimarinasi dengan tepung pelapis hingga rata, goreng dengan minyak panas menggunakan api sedang (170 derajat Celsius-180 derajat Celsius) selama 7-10 menit atau hingga cokelat keemasan, tiriskan.

Keempat, untuk menyiapkan spicy sauce, panaskan minyak lalu tumis bawang bombai cincang (setelah wangi bawang bombai boleh disisihkan atau tidak) lalu masukkan cabai rawit cincang tumis sebentar lalu kecilkan api. Masukkan sisa bahan, masak hingga merata.

Masukkan chicken wing yang sudah digoreng, aduk hingga rata lalu matikan api.

Kelima, untuk lemon pepper sauce, panaskan wajan lalu masukkan mentega dan mixed herbs lalu setelah leleh masukkan air perasan lemon yang sudah diaduk dengan gula hingga larut, lemon zest, bubuk bawang bombai, lada hitam, dan garam kemudian aduk rata. Masukkan chicken wing yang sudah digoreng, aduk hingga rata lalu matikan api.

Chicken wing siap disantap dengan white sauce atau saus cocolan sesuai selera. Chef Devina Hermawan juga memiliki resep chicken wing ala Pizza Hut, yang bisa diakses lewat Youtube channel-nya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler