Wagub: Ada 'Bisikan' Syekh Ali Jaber dalam Visi Misi Jabar

Wagub Jabar mengatakan Syekh Ali Jaber punya sumbangsih dalam visi misi Jabar.

Republika/Putra M. Akbar
Sejumlah kerabat dan keluarga membawa keranda jenazah Syekh Ali Jaber di Pondok Pesantren Darul Qur
Rep: Bayu Adji P Red: Bayu Hermawan

REPUBLIKA.CO.ID, TASIKMALAYA -- Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Barat (Jabar) Uu Ruzhanul Ulum mengenang almarhum Syekh Ali Jaber sebagai penceramah yang meneduhkan. Selain itu, penceramah asal Madinah, Arab Saudi, itu juga dinilai sebagai sosok yang dapat diterima oleh semua kalangan. 

Baca Juga


Uu pun tak lupa dengan sumbangsih Syekh Ali Jabar untuk Provinsi Jabar. Menurutnya visi misi Jabar saat ini salah satunya merupakan masukan dari Syekh Ali Jaber.

"Ada beberapa visi misi Jabar, khsusunya yang mengebai keagamaan, juara lahir batin, ada bisikan dari beliau. Itu disampaikam kepada Gubernur, lalu kami berdiskusi, dan bisa diterima," katanya di Tasikmalaya, Kamis (14/1).

Uu menjelaskan, salah satu poin yang disampaikan almarhum ketika itu antara lain, kesuksesan dunia itu harus dibarengi dengan kesuksesan akhirat. Karenanya, Gubernur Jabar Ridwan Kamil menelaah kembali 'bisikan' itu. Alhasil, lahirlah Jabar Juara Lahir Batin.

"Jabar juara lahir batin, antara lain ada masukan Syekh Ali Jaber kepada Pak Gubernur," kata dia.

Uu mengucapkan ikut berbela sungkawa, mewakili pemerintah provinsi (pemprov) dan masyarakat Jabar, atas meninggalnya Syekh Ali Jaber.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler