Penanganan Dampak Longsor Sumedang, Dibutuhkan Rp 158 Miliar

Dikaji dua tempat relokasi untuk warga terdampak longsor.

ABDAN SYAKURA/REPUBLIKA
Anggota Badut Nyentrik Cimahi Bandung Sauyunan (Necis) menghibur anak-anak korban bencana tanah longsor di posko pengungsian, Desa Cihanjuang, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, Jumat (22/1/2021).
Rep: Arie Lukihardianti Red: Irfan Fitrat

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG — Pemerintah akan merelokasi warga terdampak longsor di Desa Cihanjuang, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat (Jabar). Pasalnya, lokasi tempat tinggal warga dinilai rawan bencana.


Bencana yang terjadi pada Januari itu mengakibatkan puluhan orang meninggal dunia dan berdampak terhadap ribuan jiwa. “Kondisi saat ini, warga masih banyak yang mengungsi. Ada yang mandiri di keluarganya, ada juga yang menempati pengungsian yang kami siapkan,” kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jabar Barat Dani Ramdan, dalam focus group discussion (FGD) secara virtual yang membahas kejadian longsor di Sumedang, Rabu (3/2).

Menurut Dani, ada tiga titik pengungsian yang disiapkan. Ia mengatakan, total ada 314 kepala keluarga (KK) atau 1.126 yang menempati pengungsian. Ia memastikan kebutuhan logistik pengungsi terpenuhi.

BPBD Jabar telah menghitung perkiraan kebutuhan anggaran untuk penanganan pascabencana longsor ini. Di antaranya kebutuhan untuk permukiman, yang diperkirakan mencapai sekitar Rp 79,9 miliar. Dihitung juga kebutuhan dana untuk infrastruktur sekitar Rp 53,1 miliar, ekonomi produktif Rp 8,55 miliar, sosial Rp 2,9 miliar, lintas sektor sekitar Rp 13,5 miliar, dan kebutuhan lainnya. “Total kebutuhan anggarannya Rp 158,2 miliar,” ujar Dani.

  

Ihwal lokasi tempat relokasi bagi warga terdampak longsor, menurut Dani, sejauh ini ada dua opsi. Relokasi ini disiapkan untuk 131 KK. Opsi pertama, kata dia, mengunakan tanah kas desa di Tegalmanggung.

Berdasarkan hasil kajian, menurut dia, penggunaan tanah itu memerlukan pembebasan lahan. Adapun waktu pembangunan disebut minimal satu tahun. Selain itu, mesti disiapkan juga fasilitas umum (fasum) dan fasilitas sosial (fasos). “Kebutuhan pembiayaannya sekitar Rp 57 miliar, dan skenario ini kurang diminati,” katanya.

Opsi tempat relokasi lainnya adalah perumahan El Hago. Berdasarkan hasil kajian, Dani mengatakan, lahannya sudah siap bangun. Menurut dia, hanya dibutuhkan waktu sekitar dua bulan untuk relokasi karena lokasinya siap ditempati. “Ini kan kompleks perumahan, jadi sudah terbangun. Relokasi ke perumahan ini diminati warga. Kebutuhan anggarannya sekitar Rp 19,7 miliar,” ujar dia.

Menurut Dani, warga terdampak bencana rata-rata memilih dipindahkan ke perumahan El Hago. Salah satu faktornya, kata dia, banyak yang bekerja di sektor industri wilayah Rancaekek, sehingga dinilai lebih dekat. “Relokasi itu tak harus lahan kosong, yang penting tingkat keterisiannya,” kata dia.

Di sisi lain, Dani mengatakan, langkah mitigasi perlu dilakukan di daerah tempat tinggal warga yang terdampak longsor. “Mitigasi harus dilakukan di daerah korban longsor tersebut dan permukiman yang banyak terancam. Rp 158 miliar itu kebutuhan secara umum, termasuk untuk early warning system dan mitigasi,” katanya.

Dani menjelaskan, upaya mitigasi ini mencakup pembangunan infrastruktur bangunan tembok penahan tanah agar tak rawan longsor. Dengan adanya kejadian bencana di Cimanggung, Sumedang, ini ia berharap warga lebih waspada ketika menempati daerah yang dinilai rawan longsor. “Mudah-mudahan masyarakat sadar kalau tebing kemiringannya lebih dari 30 persen rawan,” ujar dia. 

 

 

 

 

 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
 
Berita Terpopuler