Jokowi Siapkan Lima Ribu Vaksin Covid untuk Wartawan
Vaksinasi Covid untuk wartawan akan dilakukan akhir Februari hingga awal Maret.
ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Rep: Havid Al Vizki Red: Wisnu Aji Prasetiyo
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo memastikan pemerintah telah menyiapkan lima ribu dosis vaksin Covid-19 untuk awak media di Indonesia. Hal itu disampaikannya saat menghadiri peringatan Hari Pers Nasional, di Istana Negara.
Jokowi menjelaskan, pelaksanaan vaksinasi akan dilakukan pada akhir Februari sampai dengan Awal Maret 2021. Nantinya, lima ribu dosis vaksin akan diberikan untuk awak media.
Ia menambahkan, untuk saat ini pemerintah sedang fokus memberikan vaksin bagi tenaga kesehatan. Serta, bidang pelayanan masyarakat termasuk para pedagang pasar.
Video Editor | Fian Firatmaja
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler