BTS Incar Grammy Lewat Butter
'Butter' merupakan single BTS berbahasa Inggris.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Boy group asal Korea Selatan BTS kembali merilis single berbahasa Inggris berjudul “Butter”. Rupanya, lagu berbahasa Inggris dipilih lantaran BTS masih mengincar kemenangan di Grammy Awards.
Pada 2020, single BTS bertajuk Dynamite masuk nominasi Grammy kategori Best Pop Duo/Group Performance, namun tidak berhasil memenangkannya. BTS hanya bisa menampilkan lagu hitsnya "Dynamite" pada upacara Grammy tahun lalu.
“Tentu saja kami ingin memenangkan Grammy. Impian itu masih berlaku dan kami ingin mencoba meraihnya sekali lagi dengan ‘Butter’,” kata salah satu member BTS, Suga pada konferensi pers di Seoul.
Dia mengatakan bahwa "Butter" adalah lagu musim panas yang funky. Karenanya dia berharap mereka akan mendapatkan hasil yang terbaik. Video musik “Butter” yang dirilis hari ini di YouTube memang sukses mencatatkan rekor, dengan 21 juta penayangan dalam kurun satu jam. Torehan ini melampaui jumlah penayangan lagu "Dynamite" saat pertama kali dirilis.
BTS akan membawakan lagu terbarunya di Billboard Music Awards 2021 yang akan digelar Senin mendatang. BTS meraih empat nominasi salah satunya kategori Top Duo/Group dan lagu terlaris untuk "Dynamite".
Dalam kesempatan itu, Jimin juga mengungkap tentang keinginannya untuk bertemu secara langsung dengan para penggemar. Karena pandemi Covid-19, BTS telah membatalkan dan mengubah rencana konser live menjadi versi virtual.
“Saya merasa cukup terisolasi karena tidak dapat melihat penggemar dalam situasi saat ini. Tetapi kami terus berpikir keras tentang bagaimana kami dapat mempersembahkan karya dan memuaskan mereka," kata dia seperti dilansir dari laman Gulf News, Sabtu (22/5)