Southgate Pesimis Alexander-Arnold Bisa Tampil di Euro 2020

Keputusan soal TA-Arnold akan ditentukan dalam 24 jam.

Lindsey Parnaby, Pool via AP
Trent Alexander-Arnold dari Inggris mengontrol bola selama pertandingan sepak bola persahabatan internasional antara Inggris dan Austria di stadion Riverside di Middlesbrough, Inggris, Kamis (3/6).
Rep: Rahmat Fajar Red: Gilang Akbar Prambadi

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih timnas Inggris Gareth Southgate pesimistis Trent Alexander-Arnold bisa tampil di Euro 2020 setelah bek tersebut tertatih-tatih jelang akhir pertandingan dalam laga persahabatan melawan Austria, Kamis (3/6) dini hari WIB. Dalam laga tersebut, The Three Lions menang 1-0 berkat gol Bukayo Saka.


Alexander-Arnold menjadi sorotan karena tertatih-tatih dalam laga tersebut. Sebelumnya, namanya pun banyak dibicarakan karena bergelut dengan cedera sebelum Southgate mengumukan skuadnya untuk Piala Eropa 2020.

“Sepertinya paha (cedera) tetapi kami tidak tahu sejauh mana saat ini. Jelas itu bukan pertanda baik bahwa dia harus pergi dan terlihat tidak nyaman dengan itu, tapi kita akan tahu lebih banyak dalam 24-48 jam ke depan,” ujar Southgate, dilansir dari Independent.

Jack Gralish dimainkan oleh Southgate meski baru saja kembali dari cedera tulang kering. Namun Southgate kemudian menarik keluar pada babak kedua. Adapun kapten Liverpool, Jordan Henderson tetap duduk di bangku cadangan dimana sang pemain baru saja operasi pangkal paha pada Februari.

Southgate menjelaskan Grealish sudah cukup diberikan kesempatan bermain pada babak pertama. Keputusannya menarik keluar karena tak ingin mengambil risiko besar kepada Grealish. Tentang Henderson, Southgate pada awalnya akan menurunkannya namun jelang laga, dia sedikt ada masalah dengan kebugarannya.

Setelah dilakukan pemeriksaan, tak ada masalah serius dengan Henderson dan dia tetap ikut berlatih pada pagi hari sebelum laga. 

Kendati demikian, Southgate kemudian mengambil keputusan mengurunhkan niatnya bermain dalam laga tersebut. Susunan pemain yang dipasang pada laga tersebut kemungkinan akan berbeda ketika Inggris melawan Kroasia di Piala Eropa 13 Juni. Itu karena beberapa pemain Chelsea, Manchester United dan Manchester City tak dilibatkan setelah mereka tampil di final Liga Europa dan Liga Champions.

Southgate memainkan dua pemain mudanya yaitu Saka dan Jude Bellingham. Kedua pemain tersebut tampil mengesankan.

“Saya pikir mereka berdua sangat baik. Mereka seperti dulu sejak mereka berjalan melewati pintu, sungguh, bersama kita,” kata Southgate tentang dua pemain tersebut.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler