Persib tak Sabar Hadapi Arema
Pertemuan melawan Arema menjadi salah satu yang dinantikan oleh Persib.
REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung dipastikan meramaikan Piala Wali Kota Solo yang akan dimulai pada 20 Juni 2021. Di laga perdana, Persib akan bertemu dengan Arema FC di Stadion Manahan, Solo.
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono, menyatakan, Persib sudah siap bertanding di turnamen. Saat ini, skuad Maung Bandung tengah menjalani program pramusim sebelum kompetisi Liga 1 2021 dimulai.
"Kami sangat menyambut baik Piala Wali Kota Solo, ini sebagai ajang pramusim untuk menghadapi Liga 1 di awal Juli nanti," kata Teddy dalam konferensi pers daring, Jumat (11/6).
Teddy menyebut Persib tak akan gentar menghadapi Arema. Berbeda dari Arema yang bertanding tanpa pemain asing, Persib sudah memiliki dua pemain asing, Nick Kuippers dan Wander Luiz, yang sudah bergabung dengan tim.
"Kami siap untuk menghadapi turnamen ini. Kami sudah latihan sejak pekan ketiga Mei, Nick dan Wander sudah ada, kami tunggu tanggal 20 Juni," kata Teddy.
Pertemuan melawan Arema menjadi salah satu yang dinantikan oleh Persib. Sebagai rival, Teddy menyebut Persib siap menaklukkannya meski harus bertemu di laga perdana.
"Kami sangat menyambut baik (bertemu Arema), laut selalu biru, jersey boleh sama-sama biru, tapi Persib selalu jadi pangeran biru," kata Teddy.
Ajang turnamen Piala Wali Kota Solo ini menjadi salah satu turnamen pramusim yang diisi oleh klub besar. Bahkan label pemilik sultan pun ditunjukkan bagi ke delapan tim yang ada di dalamnya.
Selain Persib dan Arema, ada Bhayangkara FC, Bali United, Persis Solo, PSG Pati, Rans Cilegon FC, dan Dewa United yang dipastikan bertanding. Bonus pun dijanjikan Teddy jika Persib memenangkan pertandingan pertamanya. "Bonus itu pasti ada, seperti biasanya lah, itu aman."