Inggris Lolos Perempat Final, Harry Kane Akhiri Puasanya

Harry Kane menciptakan gol setelah sebelumnya puasa di babak penyisihan grup.

EPA-EFE/Justin Tallis
Harry Kane (kanan) dari Inggris mencetak keunggulan 2-0 melawan kiper Jerman Manuel Neuer (kiri) selama pertandingan sepak bola babak 16 besar UEFA EURO 2020 antara Inggris dan Jerman di London, Inggris, 29 Juni 2021.
Rep: Anggoro Pramudya Red: Joko Sadewo

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Timnas Inggris berhasil memastikan tiket lolos ke babak perempat final usai menyingkirkan timnas Jerman dengan skor identik 2-0 pada 16 besar Euro 2020, yang berlangsung di Stadion Wembley, London, Selasa (29/6) malam WIB.

Hasil ini mempertahankan rekor positif Inggris sekaligus menjadi tim yang tidak pernah kebobolan empat laga terakhir.

Nantinya pada partai perempat final tim berjuluk the Three Lions akan berhadapan dengan salah satu pemenang dari laga Swedia dan Ukraina.

Adapun ini menjadi kekalahan perdana Jerman dalam tujuh pertandingan terakhir mereka melawan Inggris di Stadion Wembley. Sebelumnya, Der Panzer sukses mengantongi lima kemenangan dan dua imbang.

Harry Maguire (tengah) dari Inggris dan rekan satu timnya merayakan kemenangan 2-0 pada pertandingan sepak bola babak 16 besar UEFA EURO 2020 antara Inggris dan Jerman di London, Inggris, 29 Juni 2021. - (EPA-EFE/Andy Rain)

Jalannya pertandingan kedua tim berlangsung sangat sengit dan berimbang sepanjang babak pertama. Namun sayang tidak ada gol hingga peluit istirahat berbunyi skor kacamata tetap bertahan.

Memasuki interval kedua, pelatih Inggris Gareth Southgate dan Jerman, Joachim Loew belum melakukan rotasi pemain. Jerman yang mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu langsung mengancam gawang Inggris pada menit ke-49 lewat tendangan voli kaki kiri Kai Havertz. Beruntung bagi Inggris karena Jordan Pickford masih sigap untuk menepis tendangan Havertz.

Harry Maguire (tengah) dari Inggris dan rekan satu timnya merayakan kemenangan 2-0 pada pertandingan sepak bola babak 16 besar UEFA EURO 2020 antara Inggris dan Jerman di London, Inggris, 29 Juni 2021. - (EPA-EFE/Andy Rain)



Memasuki menit ke-55, kendali permainan mulai dipegang oleh Tiga Singa. Hingga menit ke-60, masih belum ada peluang emas yang bisa diciptakan kedua tim. Perputaran bola pada sepertiga awal babak kedua lebih banyak berada di lapangan tengah. Tepat pada menit ke-69, Joachim Loew dan Gareth Southgate secara bersamaan melakukan pergantian.

Masuknya Jack Grealish nyatanya mempengaruhi lini serang Tiga Singa. Pada menit ke-75, timnas Inggris berhasil memecah kebuntuan berkat gol Raheem Sterling. Menerima umpan Luke Shaw dari sisi kiri pertahanan Jerman, Sterling yang lolos dari kawalan berhasil membelokkan bola masuk ke gawang dengan tembakan kaki kanannya.

Tertinggal 0-1, Jerman mulai bangkit. Kai Havertz yang berhasil mencuri bola kemudian langsung melakukan akselerasi dan mengirim umpan terobosan ke Thomas Mueller. Mendapatkan ruang tembak yang lebar, Thomas Mueller yang sudah berhadapan dengan Pickford gagal menyelesaikan peluang tersebut.

Pelatih kepala Joachim Loew dari Jerman bereaksi setelah pertandingan sepak bola babak 16 besar UEFA EURO 2020 antara Inggris dan Jerman di London, Inggris, 29 Juni 2021. - (EPA-EFE/Andy Rain)



Pada menit ke-86, publik Stadion Wembley bergemuruh menyambut gol kapten timnas Inggris, Harry Kane. Skema gol kedua timnas Inggris nyaris serupa dengan gol pertama. Kali ini Jack Grealish yang menjadi penyuplai bola untuk Harry Kane. Kane yang lolos dari jebakan offside sukses menaklukkan Neuer dengan sundulan. Ini adalah gol pertama penyerang Tottenham Hotspur di Euro 2020. Tidak ada gol tambahan tercipta. Skor 2-0 untuk keunggulan Inggris bertahan hingga akhir laga.




BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler