Jelang Tutup Tahun, Kantor Pertanahan Kota Bandung Raih WBBM
WBBM diraih berkat layanan ASN yang profesional
REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG – Menjelang tutup kinerja 2021, Kantor Pertanahan Kota Bandung meraih penghargaan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Raihan WBBM tersebut berkat kinerja dan spirit melayani ASN Kantor Pertanahan Kota Bandung.
Kepala Kantor Pertanahan Kota Bandung Andi Kadandio Alepuddin mengaku tidak berpuas diri dengan raihan WBBM tersebut. Pihaknya tidak henti menggenjot kinerja aparaturnya untuk terus meningkatkan pelayanan pertanahan kepada masyarakat.
‘’Capaian ini menjadi motivasi kami untuk terus berupaya dalam meningkatkan layanan di bidang pertanahan,’’ ujar Andi melalui siaran pers kepada Republika, Selasa (29/12). Pihaknya juga mengajak masyarakat untuk terus selalu memberikan saran dan kritik demi kemajuan pertanahan di Indonesia, khususnya di Kota Bandung.
Andi mengakui, zona integritas Kantor Pertanahan Kota Bandung juga tidak diragukan lagi. Komitmen Pimpinan dan seluruh jajaran dalam meraih predikat WBBM dilakukan dengan maksimal, sehingga predikat tersebut dapat diraih tahun ini.
Bahkan, ungkap Andi, predikat prestisius untuk lembaga pemerintah yang diberikan oleh Wakil Presiden RI melalui Kementerian PAN/RB itu, ditujukan untuk mendongkrak semangat melayani, profesional dan terpercaya.
Pada tahun 2018, ungkap Andi, Kantor Pertanahan Kota Bandung juga sempat memeroleh Predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dari Kementerian PAN/RB. Di Era Disrupsi saat ini dengan perkembangan teknologi digital yang makin pesat, pihaknya berupaya mengimbangi hal tersebut melalui inovasi-inovasi digital.
Di antaranya untuk layanan masyarakat seperti aplikasi Pasti BPN berbasis Web, yang tujuannya untuk mempermudah layanan masyarakat dalam memproses layanan pertanahan ‘di rumah saja’. Pihaknya juga bekerja sama dengan jasa ekspedisi UKM di Bandung, yaitu PIXBOX.
Saat ini, sebut dia, Kantor Pertanahan Kota Bandung tengah menjajaki kerja sama dengan salah satu BUMN terkait jasa ekspedisi layanan pertanahan. Selain itu, sebut Andi, untuk kelancaran dan monitoring, berkas pada back office, diluncurkan aplikasi I’M The Best aplikasi monitoring berkas di pengukuran.
Menurut Andi, loket layanan tidak luput dari Inovasi di tahun 2020 dengan Lagu Umat (Layanan Unggulan Untuk Masyarakat) dengan petugas CRO. Tahun 2021 juga, pihaknya menyediakan DILAN Center pada loket layanannya.
‘’Semua layanan itu berfungsi untuk membantu masyarakat dalam layanan internet, scan, totocopy, print atau kebutuhan lainnya, yang tentunya dalam melakukan layanan pendaftaran tanah secara gratis,’’ tegas Andi.