Zoë Kravitz Pernah Gagal Audisi Film Batman Terdahulu karena Warna Kulit
Kini Zoë Kravitz tampil sebagai Selina Kyle atau Catwoman dalam The Batman.
REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Pemeran Catwoman dalam film The Batman, Zoë Kravitz, membuka cerita tentang pengalaman mengecewakannya, saat ia gagal lolos audisi The Dark Knight Rises. Alasannya adalah warna kulitnya dan dia dianggap terlalu "urban", namun dia tidak menyebutkan peran apa yang dia ikuti.
"Saya tidak tahu apakah itu datang langsung dari Chris Nolan atau bukan. Tapi saya rasa itu mungkin datang dari semacam direktur casting atau asisten direktur casting," ujar Kravitz dilansir di Variety, Senin (7/3/2022) waktu setempat.
Kravitz merupakan perempuan berkulit hitam karena dia keturunan darah Afrika. Saat itu, dia diberitahu bahwa dirinya akan sulit menafsirkan dialognya. "Kata 'urban' yang dilontarkan seperti itulah yang sangat sulit untuk saat itu,” ujarnya lagi.
Beberapa waktu berlalu, kini Kravitz tampil sebagai Selina Kyle atau Catwoman dalam The Batman karya sutradara Matt Reeves. Kravitz pun harus menunggu beberapa tahun lagi untuk akhirnya bisa syuting film The Batman.
Pada Oktober 2019, aktris berusia 34 tahun itu mengatakan sangat menggila ketika mendapat pengumuman bahwa ia lolos casting untuk film The Batman. "Ponsel saya seperti meledak, melebihi dari ulang tahun mana pun yang pernah saya alami," katanya saat itu.
The Batman menduduki puncak box office dengan 128 dolar AS juta (Rp 1,8 triliun) selama sepekan perilisannya. Film tersebut kini sudah diputar di seluruh bioskop Indonesia.