Arthur Melo Ceritakan Bawelnya Ronaldo Soal Jenis Makanan yang Dikonsumsi Pemain Juventus
Melo menilai Ronaldo sangatlah disiplin.
REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Informasi tentang betapa disiplinnya Cristiano Ronaldo menjaga pola makan, bukan omong kosong belaka. Gelandang Juventus, Arthur Melo memastikan hal itu.
Arthur tak asal bicara. Ia pernah berbagi kamar ganti dengan Ronaldo di Juve. Menurutnya, awak Bianconeri sering mendapat kritikan dari pesepak bola berkebangsaan Portugal itu.
"Kami biasa duduk bersama di meja, dan terkadang dia melihat piring kami, dan berkata; 'itu bukan yang seharusnya kamu makan,'" kata Arthur menirukan ucapan CR7 terhadap mereka kepada TNT Sport, dikutip dari Football Italia, Selasa (15/3).
Selama tiga musim Ronaldo berkostum hitam putih. Tepatnya dari 2018 hingga 2021. Selama periode tersebut, ia tampil dalam 134 laga di berbagai ajang, dan mencetak 101 gol.
Kini ia kembali ke Manchester United. Usia CR7 telah menyentuh angka 37. Namun, yang bersangkutan masih bertaji di level tertinggi. Sepanjang musim 2021/22 bergulir, eks Real Madrid itu sudah mencetak 18 gol dari 31 pertandingan di berbagai ajang.
Selanjutnya, Arthur diminta berbicara tentang dua pesepak bola kelas wahid lainnya, yakni Neymar jr dan Lionel Messi. Baik Neymar maupun Messi sama-sama berkostum Paris Saint Germain. Nama pertama merupakan rekan setim Arthur di tim nasional Brasil.
Sementara La Pulga bermain bersama Arthur di Barcelona. Belakangan, baik Neymar maupun Messi dalam soroton. Mereka dikritik penggemar PSG.
Namun keadaan demikian tak memengaruhi nilai para jawara itu. Menurut Arthur, Neymar sosok jenius. Jebolan akademi Santos, jelas dia, terbiasa menghadapi tekanan.
"Dia berbakat secara natural. Dia berkembang dengan pesat ketika dia tiba di Eropa. Semakin banyak tekanan yang dia dapatkan, semakin bagus permainannya," ujarnya.
Berikutnya tentang Messi. Arthur menegaskan kapten Argentina itu selalu melakukan hal luar biasa di lapangan. Tak hanya piawai di level teknis tapi juga profesional yang hebat.