Uniqlo Luncurkan Koleksi Modest Musim Panas 2022

Inspiring Modesty mengangkat keberagaman karakter perempuan berhijab.

Antara/Aprillio Akbar
Pengunjung mengamati pakaian terbaru dari UNIQLO Indonesia saat peluncuran koleksi LifeWear 2022 Spring/Summer di Senayan City, Jakarta, Kamis (13/1/2022). UNIQLO ModestWear menghadirkan koleksi musim semi/panas 2022.
Rep: ANTARA Red: Fuji Pratiwi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Terinspirasi dari tiga sosok perempuan berhijab Indonesia, UNIQLO ModestWear menghadirkan koleksi musim semi/panas 2022.

Katalog terbaru yang berjudul "Inspiring Modesty", UNIQLO merangkum cerita kesederhanaan hingga inspirasi gaya modest dari tiga perempuan inspiratif dengan caranya masing-masing di keseharian mereka.

Marketing Representative UNIQLO Indonesia Fryska Utami Meiliyani mengatakan, "Inspiring Modesty" mengangkat keberagaman karakter perempuan berhijab Indonesia melalui kesederhanaan dengan caranya masing-masing di keseharian untuk bisa saling menginspirasi satu sama lain. Menurut Fryska, setiap individu memiliki kebutuhan dan karakteristik yang unik untuk menjalani gaya hidupnya masing-masing.

"Kami harap ketiganya bisa menambah rasa percaya diri dalam mengekspresikan gaya modest yang kita miliki melalui padu padan koleksi LifeWear yang nyaman," ujar Fryska dalam peluncuran UNIQLO ModestWear Spring/Summer 2022, Kamis (17/3/2022).

Tahun ini UNIQLO Indonesia tidak hanya melanjutkan kolaborasinya dengan Ayudia Chaerani Bing Slamet tapi juga menggandeng Nadhifa AllyaTsana, penulis muda yang mengekspresikan dirinya melalui sebuah kesederhanaan, serta Melody Laksani, penyanyi yang menerapkan kesederhanaan di setiap aksinya sebagai Japan - ASEAN Goodwill Ambassador in Food & Agriculture.

Ayudia mengatakan, melalui kesederhanaan dia mampu mengembangkan diri dengan eksplorasi kegiatan di rumah dan menjalin interaksi dengan orang-orang yang ada di sekitarnya. Menurutnya, di balik hal-hal sederhana terdapat sebuah keistimewaan yang coba diterapkan pada kehidupan sehari-hari sehingga mampu menciptakan rasa nyaman.

"Termasuk cara memilih pakaian yang dapat menunjang aktivitas melalui padu padan sederhana yang bikin nyaman dan tetap stylish," kata Ayudia.

Sementara itu, Melody mengungkapkan sebagai perempuan dia dihadapkan dengan berbagai tantangan sekaligus kesempatan. Namun dia memilih untuk membawa kesederhanaan di setiap aksinya yang dipercaya dapat memberikan manfaat dan keberlangsungan.

"Mulai dari mendisiplinkan diri, berbagi ilmu buat sekitar dan menjaga alam dan bumi. Di balik kesederhanaan itu kita bisa mengambil langkah yang berarti, sama seperti saat milih modest wear yang nyaman agar mampu menunjang aktivitas tapi tetap stylish," ujar Melody.

Konsep kesederhanaan akan diangkat dari berbagai sudut pandang dari berbagai profesi yang tertuang di dalam katalog UNIQLO ModestWear Spring/Summer 2022. Tidak hanya itu, pecinta LifeWear juga bisa menikmati berbagai informasi menarik yang berhubungan dengan ketiga kolaborator seperti berbagai tips dari Melody serta sketsa dan ilustrasi yang dibuat oleh Tsana.

Baca Juga


 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler