Infografis Real Madrid Vs Getafe: Amankan Posisi

Real Madrid menjamu Getafe di Santiago Bernabeu pada Ahad (10/4/2022) dini hari WIB

DOK REPUBLIKA
Karim Benzema, andalan Real Madrid di lini depan saat melawan Getafe.
Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, Real Madrid akan memperkuat posisi mereka di puncak klasemen La Liga saat menjamu Getafe di Santiago Bernabeu pada Ahad (10/4/2022) dini hari WIB. Los Blancos berharap Karim Benzema kembali tajam seperti saat melawan Chelsea di Liga Champions.


Fakta Jelang Laga

- Los Blancos saat ini berada di puncak klasemen dengan keunggulan 12 angka dari tim peringkat kedua Barcelona, sementara Getafe menempati posisi 14, enam poin dari zona degradasi dengan delapan aga tersisa.

- Real Madrid pencetak gol tertinggi di La Liga musim ini dengan 69 gol, di sisi lain menjadi tim dengan pertahanan terbaik kedua di bawah Sevilla dengan hanya kebobolan 26 kali dari 30 laga.

- Madrid punya catatan kemenangan di kandang terbaik pada La Liga musim ini dengan meraup 34 poin dari 15 pertandingan.

- Namun, Getafe kerap menjadi duri bagi Madrid yang hanya meraih satu poin dari dua pertemuan terakhir kedua tim. Los Blancos kalah 0-1 di markas Getafe musim ini.

- Getafe asuhan Quique Sanchez Flores hanya kalah sekali dalam pertandingan terakhir di La Liga.

- Bek Real Madrid Eder Militao bisa bermain meskipun sempat mendapatkan ketukan melawan Chelsea.

- Eden Hazard, Isco, dan Luka Jovic masih cedera jelang lawan Getafe.

 

Sumber: Sportsmole

Pengolah: Israr Itah

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler