Kampung Kuliner Klaten Bentuk Wadah Komunitas Musik

Kampung Kuliner Klaten Bentuk Wadah Komunitas Musik

Kampung Kuliner Klaten Bentuk Wadah Komunitas Musik
Rep: Moch Dzikry Nur Alam Red: Retizen
Carlo Jikustik, dok: Pribadi.

Era modern saat ini, banyak anak muda dan generasi baru yang menggunakan café atau tempat kuliner dan tempat wisata menjadi lokasi untuk mereka berkarya dan tidak hanya nongkrong tanpa hasil. Seperti halnya yang saat ini berlaku di Kampung Kuliner Klaten, yang merupakan salah satu tempat kuliner modern dan instagramable.


Di Kampung kuliner Klaten saat ini selain menjadi tempat wisata kuliner, juga menjadi wadah untuk mencari inspirasi, berinteraksi, bertukar gagasan/aspirasi serta mengembangkan keahliannya, membuka relasi - jaringan dan membentuk komunitas.

Pengalaman 2 tahun masa pandemi beberapa waktu lalu membuat manajemen Kampung Kuliner Klaten yang mempunyai alamat instagram @KampungKuliner.Klaten, menjadi lebih kreatif dan inovatif serta memaksimalkan sumber daya yang tersedia. Saat ini banyak insan kreatif yang menjadikan kampong kuliner sebagai basecamp tempat mereka berkumpul dan menularkan ide kreatif untuk dikembangkan. Adapun kegiatan yang diwadahi antara lain event, pameran, art performance, dan kegiatan lainnya.

Konsep ini berkaitan dengan implementasi ekonomi kreatif sebagai upaya mengelola sumber daya agar bernilai tambah. Disinilah tempat warga dari berbagai kalangan berkreasi, bermain dan berekspresi secara bebas, tanpa dipungut biaya.

Komunitas musik Kampung Kuliner Klaten, dok: Pribadi

“Di sini, anda tidak hanya sekedar untuk makan,minum,dan nyantai tetapi juga dapat bertukar ide gagasan dan teman baru. Beberapa komunitas telah rutin menggelar kegiatan di kampung kuliner klaten, antara lain komunitas pecinta burung. Selain itu ada Komunitas Modelling, Komunitas Tatto yang juga kerap mengadakan kegiatan disini”. Ujar Robert sebagai owner kampung kuliner.

Bahkan Carlo, yang merupakan Drumer Band Jikustik juga sedang membuka usaha kuliner di Kampung Kuliner akan membentuk wadah untuk menampung komunitas music. Komunitas ini diharapkan dapat menjadi tempat guna memperluas jaringan, melatih skill, kolaborasi dan apresiasi kepada insan musik yang ada di wilayah klaten dan sekitarnya. Mungkin kedepannya tidak menutup kemungkinan juga terbuka bagi komunitas seni, komunitas film, komunitas literasi, dll karena di Klaten belum ada space hub seperti ini.

Alamat Lengkap Kampung Kuliner Klaten :

Jl. Kopral Sayom, Sekaranom, Klaten Utara, Klaten, Jawa Tengah

sumber : https://retizen.id/posts/132027/kampung-kuliner-klaten-bentuk-wadah-komunitas-musik-bareng-carlo-drumer-jikustik
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Disclaimer: Retizen bermakna Republika Netizen. Retizen adalah wadah bagi pembaca Republika.co.id untuk berkumpul dan berbagi informasi mengenai beragam hal. Republika melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda baik dalam dalam bentuk video, tulisan, maupun foto. Video, tulisan, dan foto yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim. Silakan kirimkan video, tulisan dan foto ke retizen@rol.republika.co.id.
Berita Terpopuler