Dua Tahun Tirukan Gaya Bicara Elvis Presley, Austin Butler Kini Kesulitan Menanggalkannya
Austin Butler kesulitan meninggalkan gaya bicara Elvis, tokoh yang diperankannya.
REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Austin Butler sukar melepaskan gaya bicara khas mendiang musisi legendaris Elvis Presley. Apalagi, dia cukup lama melatih gaya bicara tersebut demi memerankan sosok Presley di film biografi Elvis yang segera tayang di bioskop.
Butler bahkan terus-menerus melatih aksen tanpa melakukan hal lain selama dua tahun. Pria 30 tahun itu menganggapnya sebagai bagian penting dari peran dan tidak terkejut bahwa usaha kerasnya berhasil. Gaya bicaranya memang berubah drastis demi film.
Dia mengaku sangat mengagumi Presley yang punya julukan King of Rock and Roll. Kepribadian Presley dinilainya amat kontras dengan aksen yang melekat kuat. Butler mengaku dirinya adalah orang yang pemalu, namun ketika dia harus memunculkan sisi Elvis, kini hal itu bisa terjadi begitu saja.
"Ketika Anda menghabiskan begitu banyak waktu untuk terobsesi dengan satu hal, itu benar-benar seperti kebiasaan otot. Mulut Anda bisa berubah. Ini sangat menakjubkan. Saya tahu bahwa saya terus berubah. Hubungi saya dalam 20 tahun ketika saya telah memainkan banyak peran. Siapa yang tahu seperti apa suara saya nantinya," kata Butler.
Butler yang berasal dari California itu memperlakukan peran Elvis Presley dengan sangat serius. Dia memperhatikan setiap detail untuk menguasai aksen "Selatan" mendiang Elvis. Butler juga merasa terhubung dengan Presley secara emosional karena mereka sama-sama kehilangan ibu tercinta ketika masih berusia 23 tahun.
"Ketika saya pertama kali mendengar itu, saya langsung merinding. Pada tingkat yang sangat pribadi, itu membuat saya merasa tidak sendirian," ujar Butler, dikutip dari laman Page Six, Kamis (16/6/2022).
Akting Butler pada layar dipuji oleh keluarga mendiang, termasuk istri Elvis, Priscilla Presley. Akhir bulan lalu, Butler beserta para pemeran dan kru film Elvis mendapat tepuk tangan meriah selama 10 menit saat pemutaran perdana sinema di Festival Film Cannes.