Taika Waititi Jamin tak akan Ada Thor: Love and Thunder Versi Director's Cut

Taika Waititi tak akan membuat penonton menyaksikan Thor selama 4,5 jam.

EPA-EFE/BIANCA DE MARCHI
Sutradara Taika Waititi (kiri) dan aktor Australia Chris Hemsworth menghadiri pemutaran perdana Thor: Love and Thunder di Sydney, Australia, 27 Juni 2022. Waititi menyebut dirinya tidak akan pernah merilis directors cut dari film Thor: Love and Thunder karena adegan-adegan yang dipotong memang jelek.
Rep: Rahma Sulistya Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sutradara Thor: Love and Thunder, Taika Waititi, berjanji untuk tidak akan pernah merilis Thor: Love and Thunder versi panjangnya. Dalam sebuah wawancara, Waititi menjelaskan bahwa potongan-potongan film yang diedit seharusnya tidak ditampilkan karena memang jelek.

Waititi bukan penggemar dari pembuat film yang merilis director's cut. Ia  menganggap beberapa sutradara terkadang perlu mengendalikan keinginan itu. Sejalan dengan itu, para penggemar Thor tidak akan pernah melihat film itu sepanjang 4,5 jam.

"Director's cut itu tidak bagus. Saya telah memikirkan tentang itu. Saya juga menonton versi panjang dari banyak sutradara lain. Itu menyebalkan. Director's cut itu tidak bagus. Kadang-kadang sutradara perlu mengendalikan keinginan itu," ujar sutradara blockbuster Marvel tersebut.

Baca Juga


Jika Thor: Love and Thunder dibuat versi panjangnya, Waititi mengatakan itu akan berdurasi 4,5 jam, terlampau lama untuk ditonton. Waititi juga tidak suka mempublikasikan adegan yang sudah dihapus.

"Mungkin ada beberapa adegan yang dihapus, tetapi seperti yang selalu saya katakan, sebuah adegan dihapus karena tidak cukup bagus untuk ada di film," kata sutradara Jojo Rabbit itu, dilansir dari AceShowbiz, Selasa (12/7/2022).

Bagian yang dihapus dalam film, menurut Waititi, patutnya  tersimpan dalam dokumentasi saja tanpa perlu ada orang yang menyaksikannya. Sementara itu, pemeran Thor, Chris Hemsworth, menggambarkan director's cut itu adalah bagian terburuk.

"(Itu yang paling) gila, liar, tayangan dari empat jam film yang pernah saya lihat. Ya, itu sekitar empat jam. Itu seperti sketsa Monty Python, saya tidak akan menyebut itu film, karena ceritanya dikorbankan untuk lelucon,” ucap Hemsworth dalam wawancara dengan Collider.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler