Enam Imbauan IDAI Jika tak Ada Pengganti Obat Sirop Khusus
IDAI mengimbau peresepan obat sirop yang terkontaminasi etilen glikol dihentikan.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) mengimbau kepada semua pihak baik tenaga kesehatan dan rumah sakit untuk sementara menghentikan peresepan obat sirop yang diduga terkontaminasi etilen glikol.
Piprim mengatakan jika diperlukan, tenaga kesehatan dapat meresepkan obat pengganti yang tidak terdapat dugaan obat yang terkontaminasi. Ia menjelaskan peresepan obat pengganti hanya boleh dilakukan oleh dokter yang memperhatikan dosis berdasarkan berat badan, kebersihan, pembuatan dan tata cara pemakaian.
Selain itu, ia juga mengimbau kepada masyarakat agar tidak membeli obat bebas tanpa rekomendasi dari tenaga kesehatan.
Video Editor | Wisnu Aji Prasetiyo