Pengamat: Reshuffle Rabu Pon tak Terealisasi, Jokowi Pertahankan Nasdem
Jokowi dinilai masih membutuhkan Nasdem di koalisi.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Isu reshuffle kabinet oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Rabu (1/2/2023) ternyata tidak menjadi realita. Analis Politik dan Direktur Eksekutif Aljabar Strategic, Arifki Chaniago, mengatakan Rabu Pon 1 Februari 2023 telah gagal menjadi momentum reshuffle kabinet.
Menurut Arifki, pertemuan Jokowi dengan Surya Paloh di istana beberapa hari lalu telah menghasilkan keuntungan untuk kedua belah pihak.
"Asumsinya, menteri dari Nasdem dipertahankan, lalu Nasdem bakal menjaga Jokowi sampai dengan tahun 2024," kata Arifki, Rabu.
Lalu alasan kedua, menurut Arifki, Presiden Jokowi masih berat hari ditinggalkan oleh Partai Nasdem. Karena sejak awal 2014 lalu, Nasdem merupakan partai kedua setelah PDIP yang mengusung Jokowi.
Ketika pemerintahan Jokowi sudah berjalan dua periode, Arifki melihat Nasdem menjadi partai yang paling mudah diajak kompromi oleh presiden. "Meskipun Jokowi kader PDIP, ia lebih mudah membangun kesempatan dengan Nasdem dan Golkar. Pilihan mempertahankan Nasdem langkah Jokowi menjaga keseimbangan politik di sekelilingnya," ujar Arifki.
Ia juga melihat kepintaran Surya Paloh dalam percaturan politik. Ketika melihat partai koalisi pendukung pemerintah mulai tidak nyaman dengan Nasdem, Paloh tahu kemana ia harus 'mengadu'. Pilihannya adalah Partai Golkar yang notabene adalah partai masa lalu Surya Paloh.
"Bang Surya yang memiliki romantisme sejarah yang kuat dengan Golkar tentu lebih mudah untuk memperoleh dukungan, apalagi keduanya sama-sama partai pendukung pemerintahan Jokowi," kata Arifki menambahkan.