Upaya Perampasan Motor Pengemudi Ojol Terjadi di Jalan H Sapari Bandung
Polsek Astanaanyar menyelidiki upaya perampasan motor pengemudi ojol itu.
REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG — Upaya perampasan sepeda motor terjadi di kawasan Jalan H Sapari, Kecamatan Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (6/7/2023) siang. Korbannya dikabarkan pengemudi ojek online (ojol).
Kejadian itu terekam kamera CCTV dan viral di media sosial. Kepala Polsek (Kapolsek) Astanaanyar Kompol Fajar Hari Kuncoro membenarkan kejadian upaya perampasan sepeda motor pengemudi ojol itu. “Kami tengah melakukan penyelidikan terhadap peristiwa itu,” kata Kapolsek, saat dikonfirmasi, Jumat (7/7/2023).
Berdasarkan video kamera CCTV yang beredar, terlihat korban tengah berhenti di sisi Jalan H Sapari, tidak jauh dari pertigaan Jalan Natawijaya. Kemudian dari arah belakang korban terlihat seorang laki-laki berpakaian hitam menggunakan topi berjalan mendekati.
Pria bertopi itu sempat menoleh ke kiri dan kanan, seperti melihat situasi sekitar. Saat itu sempat terlihat beberapa pengendara motor melintas.
Kemudian pria bertopi itu diduga mengeluarkan senjata tajam yang disimpan di balik pakaiannya dan merampas ponsel yang tengah digunakan korban. Pria tersebut terlihat mengancam korban.
Korban lantas berusaha menghindar dan menjauh. Sementara pria bertopi itu menaiki sepeda motor korban.
Tak lama kemudian korban kembali setelah meminta bantuan kepada warga sekitar. Pria bertopi itu tampak hendak membawa kabur sepeda motor korban.
Namun, korban dan sejumlah warga berdatangan, sehingga pria tersebut menjatuhkan motor korban dan melarikan diri.