Jungkook BTS Komentari Lagu 'Seven', Mau Terlihat Lebih Dewasa dan Keren di Mata Fans

Melalui lagu 'Seven', Jungkook ingin menampilkan kesan dewasa dan keren.

Youtube Bangtan Tv
Jungkook BTS. Jungkook BTS ingin menampilkan kesan lebih dewasa dan keren melalui lagu Seven.
Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani Red: Qommarria Rostanti

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Salah satu anggota grup BTS, Jungkook, menceritakan seluruh proses rekaman untuk single solo terbarunya, “Seven”, termasuk perjalanannya ke Amerika Serikat (AS) untuk rekaman dengan produser. Jungkook hanya perlu satu kali mendengarkan “Seven” agar dia jatuh cinta pada lagu tersebut.

Baca Juga


Dilansir laman Koreaboo, Rabu (26/7/2023), sebelumnya Jungkook sudah mendengarkan “Seven” bersama dengan produser Hitman Bang. Keduanya langsung jatuh hati pada lagu tersebut.

“Ketika saya pertama kali mendengar lagu itu, produser Bang dan saya seperti, ‘Lagu ini sangat bagus!',” ujar pria kelahiran 1997 ini.

Jungkook merenungkan bagaimana artis lain dan cara mereka tampil menginspirasi dia. Saat Jungkook mendengar “Seven”, dia tahu bahwa dia bisa membayangkan dirinya membawakan lagu itu.

“Saya telah melihat banyak artis sampai sekarang, bukan? Saya telah melihat video penampilan mereka dan saya pernah ke konser mereka. Saya membayangkan diri saya menyanyikan lagu itu,” katanya.

Selain itu, salah satu nilai jual terbesar adalah bagaimana Jungkook ingin menampilkan citra “dewasa” dan “keren”. Pria yang lahir di Busan ini berpikir dia akan terlihat sangat dewasa jika membawakan “Seven” di atas panggung setelah kembali.

Mungkin ingin melepaskan diri dari image anggota termuda yang lucu, Jungkook bersemangat untuk terlihat “dewasa” di mata penggemar. Dengan itu, dia tahu itu lagu untuknya. Bahkan berbagai foto konsep lagu menunjukkan betapa dia ingin tampil lebih dewasa.

Lagu “Seven” yang dinyanyikan Jungkook telah menempati posisi nomor satu di tangga lagu Billboard Hot 100. Dengan prestasi yang mengesankan ini, BTS yang beranggotakan tujuh orang secara resmi memiliki enam lagu yang telah mencapai nomor satu di Hot 100.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler