Memilukan, Ini Cicitan Terakhir Sinead O'Connor Sebelum Meninggal

Sinead O'Connor meninggal dunia dalam usia 56 tahun pada Rabu (25/7/2023).

MTI
Penyanyi Sinead OConnor yang telah mengubah namanya menjadi Shuhada Sadaqat meninggal dunia dalam usia 56 tahun, Rabu (25/7/2023).
Rep: Gumanti Awaliyah Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyanyi Sinead O'Connor sempat mengungkapkan perasaan sedih yang mendalam atas kematian putranya, Shane, dalam cicitan terakhirnya sebelum tutup usia pada Rabu (25/7/1012). Almarhumah membagikan 10 emotikon menangis dengan tagar #lostmy17yrOldSonToSuicidein2022 ketika menanggapi cicitan dari akun Inspirational Quotes yang meminta warganet menceritakan hidupnya menggunakan emoji.

"Sejak saat itu, aku hidup seperti manusia yang tidak bernyawa. Dia adalah cinta di hidupku, pelita jiwaku. Dia adalah satu-satunya orang yang pernah mencintaiku tanpa syarat. Aku tersesat tanpa dia," kata O’Connor dalam cicitannya tersebut.

Baca Juga



Pemenang Grammy ini juga menyertakan fotonya bersama Shane semasa kecil, di mana mereka terlihat tersenyum dan berpelukan. Putra Sinead secara tragis meninggal karena bunuh diri pada usia 17 tahun di Dublin, Irlandia pada Januari 2022.

Kepolisian menemukan jasad Shane di Kota Bray, sekitar 20 kilometer dari Dublin. Dia pernah dirawat di rumah sakit selama dua kali percobaan bunuh diri sebelumnya.

"Cahaya hidupku memutuskan untuk mengakhiri perjuangan duniawinya hari ini. Sekarang dia telah berada di sisi Tuhan," tulis O'Connor di Instagram setelah kematian Shane.

"Semoga dia beristirahat dengan tenang dan semoga tidak ada yang mengikuti jalannya. Sayangku, aku sangat mencintaimu. Semoga kamu tenang di sana," kata O’Connor, seperti dilansir Page Six, Kamis (27/7/2023).

Melengkapi cicitannya tentang kepergian Shane, O'Connor juga membagikan dua link lagu Curtis Mayfield di Spotify, yakni "Here but I'm Gone" dan "No One Knows About a Good Thing". Dia lalu membagikan lagu lain dari Al Green, "How Can You Mend a Broken Heart".

Cicitan terakhirnya ditujukan kepada para ibu yang anaknya bunuh diri. Seraya menyematkan tautan lagu Steve Tibbetts, dia menuliskan, "For all mothers of Suicided children. Great Tibetan Compassion Mantra."

Pada Rabu, keluarga O'Connor mengumumkan bahwa pelantun "Nothing Compares 2 U" ini meninggal dunia pada usia 56 tahun.

"Dengan kesedihan yang mendalam kami mengumumkan bahwa Sinead yang kami cintai telah meninggal dunia. Keluarga dan teman-temannya sangat terpukul dan meminta privasi pada saat yang sangat sulit ini," demikian pernyataan keluarga.

Berita meninggalnya Sinead muncul setelah ia membatalkan semua pertunjukannya pada Juni 2022 demi kesehatan dan kesejahteraannya. Itu terjadi setelah Shane mengakhiri hidupnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler