Juventus Berencana Tukar Vlahovic dengan Lukaku

Juve bakal mendapatkan tambahan uang tunai dari Chelsea FC.

EPA-EFE/ALESSANDRO DI MARCO
Stiker Juventus, Dusan Vlahovic.
Rep: Frederikus Bata Red: Andri Saubani

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Juventus berencana menukar Dusan Vlahovic dengan Romelu Lukaku. Juve bakal mendapatkan tambahan uang tunai dari Chelsea FC.

Baca Juga


Pasalnya, saat ini harga Vlahovic lebih mahal dari Lukaku. Pria Serbia ini kurang cocok dengan pendekatan Massimiliano Allegri. Ia terlihat frustrasi karena keran golnya sempat tersendat di Turin.

Allegri telah menjelaskan kebutuhannya. Ia lebih suka penyerang tengah seperti Lukaku. Bomber yang bisa mundur ke belakang, menahan bola, dan kemudian melakukan serangan balik, serta kuat secara fisik. 

Negosiasi masih mengalami kebuntuan. Juve meminta Chelsea mengirimkan eks Manchester United itu ke Allianz Stadium, plus 40 juta euro. Raksasa Inggris masih menolak.

Mereka bersedia melepas Lukaku plus uang tunai, untuk ditukar dengan Vlahovic. Nemun menurut the Blues harga yang diminta Bianconeri kemahalan. Kubu Stamford Bridge menawarkan separuh dari jumlah uang tunai yang diminta (20 juta euro).

"Sekarang, menurut Cadena Ser, Real Madrid juga memantau Dusan Vlahovic. Madrid menjadikan Vlahovic sebagai alternatif jika Kylian Mbappe gagal didatangkan," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Ahad (6/8/2023).

Belum berhenti sampai di situ. Paris Saint Germain sudah pasti ingin melepas Mbappe. Tentu saja dengan harga mahal.

Di sinilah permasalahanya. Tawaran yang masuk baru dari tim Arab Saudi. Sang penyerang masih bergairah di benua biru.

"Jika PSG benar-benar kehilangan Mbappe, maka mereka bisa memilih Vlahovic yang baru berusia 23 tahun sebagai penggantinya," tambah laporan dari Football Italia.

Juventus membanderol eks Fiorentina di kisaran 75 juta euro. Juve tak mau merugi. Saat membeli sang penyerang dari La Viola, si Nyonya Tua mengeluarkan 81 juta euro.

Vlahovic sudah berkostum hitam-putih dalam 63 pertandingan di berbagai ajang. Selama periode tersebut, ia mencetak 23 gol.

 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler