LPPOM MUI Berikan Penghargaan untuk 71 Perusahaan Bersertifikat Halal

LPPOM MUI harap para pelaku usaha dapat terus mempertahankan kehalalan produknya.

Surya Dinata/RepublikaTV
LPPOM MUI menggelar LPPOM MUI Halal Award 2023 di IPB International Convention Center, Bogor.
Rep: Surya Dinata Red: Wisnu Aji Prasetiyo

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR — Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan Kosmetika Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI) menggelar LPPOM MUI Halal Award 2023 di IPB International Convention Center, Bogor, pada Senin (04/09/2023). Dalam gelaran tersebut sebanyak 71 mitra yang telah memiliki sertifikat halal mendapat penghargaan dari LPPOM MUI.


Direktur LPPOM MUI, Muti Arintawati, mengatakan melalui penghargaan tersebut diharapkan para pelaku usaha dapat lebih percaya diri untuk bersaing, baik di pasar nasional maupun internasional sekaligus memberi pengetahuan tentang produk halal berkualitas.

Muti juga berharap perusahaan yang telah mendapatkan sertifikat halal dapat mempertahankan kehalalan produknya.

 

 

Videografer | Surya Dinata

Video Editor | Wisnu Aji Prasetiyo

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler