Kalahkan Persebaya di Gelora Bung Tomo, Persib Naik ke Posisi Tiga

Persib comeback dengan mengalahkan Persebaya 3-2.

ANTARA/Rizal Hanafi
Pesepak bola Persebaya Surabaya Jose Pedro Magalhaes Valente (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Persib Bandung I Putu Gede Juni Antara pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (7/10/2023). Persebaya Surabaya dikalahkan oleh Persib Bandung dengan skor 2-3.
Rep: Fitriyanto Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --Tim tamu Persib Bandung comeback dengan mengalahkan tuan rumah Persebaya Surabaya dalam laga lanjutan BRI Liga 1. Maung Bandung menaklukkan Persebaya 3-2 dalam laga yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (7/10/2023).

Baca Juga


Hasil ini membuat Persib tak terkalahkan dalam delapan laga terakhirnya. Tambahan tiga angka membuat Persib kini melejit ke posisi ketiga dengan nilai 27 hasil dari tujuh menang, enam imbang, dan dua kalah. Poin Persib sama dengan Madura United di posisi kedua yang masih menyisakan satu laga lebih banyak. 

Sedangkan bagi Persebaya, hasil ini membuat Ernando Ari dkk berada di posisi enam klasemen sementara BRI Liga 1. Persebaya mengoleksi nilai 22 hasil dari enam menang, empat imbang, dan lima kali kalah.

Jalannya laga

Pertandingan baru berjalan tiga menit, tim tamu sudah berhasil menjebol gawang tuan rumah. Gol dicetak oleh Ciro Alves. Ia melepas tembakan dengan kaki kanan dari bagian tengah kotak 16 yang tak mampu ditahan Kiper Persebaya Ernando Ari. Persib pun memimpin 1-0.

Tuan rumah tak mau terlalu lama tertinggal. Setelah melepaskan sejumlah serangan, Bajul Ijo akhirnya mendapatkan gol penyeimbang.

Bruno Moreira mampu menyamakan kedudukan 1-1 pada menit ke-10. Ia melepas tembakan kaki kanan dari bagian tengah kotak 16 setelah menyambut umpan Zé Valente.

Menit ke-29 wasit memberikan hadiah penalti ke tuan rumah serta kartu kuning kepada kiper Persib Teja Paku Alam yang melakukan pelanggaran di kotak penalti atas Sho Yamamoto. Teja yang berusaha menepis bola justru menabrak Yamamoto.

Bruno menjadi eksekutor. Tendangan kaki kanan Bruno mendatar ke pojok kanan bawah tak mampu dijangkau Teja Paku Alam. Tuan rumah berbalik memimpin 2-1. Gol ini yang ke-8 bagi Bruno di Liga 1 yang sudah memasuki pekan ke-15 ini.

Ciro Alves nyaris mencetak gol untuk menyamakan kedudukan. Namun tendangan kerasnya dari dalam kotak penalti pada menit 37, mampu ditahan kiper Persebaya yang juga andalan timnas Indonesia.

Dua menit selanjutnya Paulo Victor mendapat umpan bagus di kotak pinalti. Tendangannya di blok pemain Persib. Hingga 45 menit plus tambahan waktu lima menit usai. Kedudukan masih tetap 2-1 untuk keunggulan Persebaya.

Usai istirahat Persib tampil lebih menyerang. Hasilnya pada menit ke-52, Maung Bandung mampu menyamakan skor 2-2 berkat gol David da Silva memanfaatkan umpan Beckham Putra. Dua menit berselang Beckham digantikan oleh Frets Butuan.

Menit ke-55, terjadi kesalahan komunikasi Teja dengan pemain bertahan Persib. Untung saja bola yang mengarah ke gawang kosong masih sedikit melambung di atas mistar gawang dan hanya menghasilkan sepak pojok.

David da Silva mencetak gol kedua dalam laga ini atau yang ke-10 miliknya pada musim ini. Gol tercipta pada menit ke-70 yang membawa Persib unggul 3-2. Sundulan David da Silva mampu memaksimalkan umpan Marc Klok, yang sebelumnya mendapat bola dari Frets Butuan.

Menit ke080, Ciro Alves nyaris memperbesar keunggulan untuk Persib. Ezra Walian yang masuk menit 75 menggantikan Madinda melepaskan umpang lambung, disambut sundulan Ciro Alves, tetapi bola masih melambung di atas mistar gawang Teja.

Menit ke-90 Persebaya mendapat peluang dari tendangan bebas. Ze Valente yang menjadi eksekutor melepaskan tendangan terarah ke sudut kiri atas gawang Persib. Namun Teja Paku Alam mampu menepisnya dan hanya melahirkan tendangan pojok. Hingga wasit meniup peluit akhir skor tidak berubah Persib menang 3-2.

Laga selanjutnya Persib akan bertemu Borneo FC pada 21 Oktober, sedangkan Persebaya akan menghadapi Bali United pada 20 Oktober 2023. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler