Italia tanpa Diperkuat Locatelli di Dua Laga Pamungkas Kualifikasi Euro 2024
Locatelli diketahui mengalami cedera patah tulang rusuk.
REPUBLIKA.CO.ID, FLORENCE -- Pelatih Timnas Italia, Luciano Spalletti, terpaksa mencoret nama Manuel Locatelli dari skuad Gli Azzurri, yang bakal berlaga di dua laga pamungkas kualifikasi Euro 2024. Gelandang Juventus itu diketahui mengalami cedera patah tulang rusuk.
Pemain berusia 25 tahun itu dilaporkan telah meninggalkan pemusatan latihan Timnas Italia yang digelar di pinggiran Kota Florence, Coverciano. Locatelli kabarnya akan melanjutkan proses pemulihan bersama tim medis Juventus.
I Bianconeri pun telah mengeluarkan pernyataan resmi terkait mundurnya Locatelli dari skuad Gli Azzurri di jeda internasional ketiga pada musim ini tersebut. Waktu pemulihan Locatelli akan ditentukan dari tingkat cedera yang dialaminya.
''Locatelli telah mundur dari timnas Italia setelah hasil pemeriksaan yang dilakukan tim medis. Dia membutuhkan waktu untuk pemulihan cedera patah tulang rusuk itu,'' tulis pernyataan resmi Juventus seperti dilansir Calciomercato, Selasa (14/11/2023).
Kendati bukan cedera fatal, tapi cedera yang dialami Locatelli ini terbilang cukup menyakitkan dan membutuhkan waktu ekstra untuk bisa pulih sepenuhnya. Bukan tidak mungkin, Locatelli akan menggunakan pereda rasa sakit apabila nantinya dianggap cukup fit untuk tampil.
''Dalam periode yang cukup positif ini, saya harus menerima cedera ini. Dipaksa absen di sejumlah laga menentukan benar-benar menyakitkan. Saya akan berusaha untuk bisa pulih sesegara mungkin,'' tulis Locatelli di akun media sosial resmi miliknya.
Mantan gelandang Sassuolo itu terbilang mampu menampilkan performa apik pada musim ini. Tidak pernah absen di 12 partai yang telah dilakoni I Bianconeri, Locatelli turut menyumbang satu gol dan satu assist. Locatelli menjadi pahlawan kemenangan Juventus kala membungkam AC Milan, 1-0, awal bulan ini.
Locatelli menjadi pemain teranyar yang terpaksa mundur dari Timnas Italia. Sebelumnya, skuad Gli Azzurri sudah ditinggal Davide Calabria, Alex Meret, dan Rafael Toloi. Tiga pemain tersebut mengalami cedera saat memperkuat klubnya masing-masing pada akhir pekan lalu.
Spalletti pun harus kembali putar otak untuk bisa menurunkan skuad terbaik Italia di dua laga pamungkas penyisihan Grup C Kualifikasi Euro 2024. Setelah menjamu Makedonia Utara, Sabtu (18/11/2023) dini hari WIB, dan menghadapi Ukraina di tempat netral pada Selasa (21/11/2023) dini hari WIB.
Dua laga itu terbilang krusial untuk bisa membawa Gli Azzurri lolos ke putaran final Euro 2024 yang bakal dihelat di Jerman pada pertengahan tahun depan. Berada di peringkat ketiga klasemen sementara Grup C, Italia mengumpulkan 10 poin dari enam pertandingan.
Italia terpaut tiga poin dari Ukraina yang telah merumput di tujuh laga. Nantinya, hanya dua tim teratas di klasemen akhir penyisihan grup yang berhak tampil di putaran final Euro 2024.