Koordinator Stafsus: Pekan Ini Presiden Jokowi Tunjuk Calon KSAD

Letjen Maruli Simanjuntak sudah bertemu Mensesneg Pratikno, jadi kandidat kuat KSAD.

Republika.co.id
Pangkostrad Letjen Maruli Simanjuntak menjadi kandidat kuat KSAD.
Rep: Dessy Suciati Saputri Red: Erik Purnama Putra

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Koordinator Staf Khusus Presiden RI, Ari Dwipayana mengatakan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan menunjuk calon Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) yang memenuhi persyaratan dan kriteria yang ditentukan.

Baca Juga


"Kan Pak Presiden sudah menyampaikan. Presiden tentu memilih dan memutuskan berdasarkan kriteria dan persyaratan yang ada, siapa yang eligible memenuhi syarat untuk memenuhi posisi," kata Ari di gedung Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta Pusat, Selasa (28/11/2023).

Ari pun meminta agar menunggu pengumuman dari Presiden soal penunjukan KSAD baru. Jokowi sebelumnya menyebut baru akan memutuskan calon KSAD pada pekan ini. Posisi KSAD saat ini masih dirangkap Jenderal Agus Subiyanto yang merangkap panglima TNI.

"Ya seperti yang disampaikan Presiden minggu ini. Kita tunggu putusan Presiden. Minggu ini kan? Minggu ini sampai hari Jumat loh hari kerja. Putusan Presiden menunggu minggu ini, kapan beliau memberikan keputusan kita tunggu aja," kata Ari menambahkan.

Sebelumnya, Panglima Komando Strategis Cadangan Angkatan Darat (Pangkostrad) Letjen Maruli Simanjuntak kedapatan mendatangi Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin (30/10/2023). Dia mengaku, bertemu dengan Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno.

"Oh enggak, kebetulan ada kegiatan saja untuk komunikasi saja ngobrol-ngobrol. (Sama) Pak Mensesneg)," kata Maruli kepada wartawan di Istana. Dia mengaku tidak membahas masalah posisi KSAD, namun siap jika ditunjuk menduduki jabatan tersebut.

Maruli mengakui, selain pembicaraan membahas kondisi kesehatan Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan yang merupakan mertuanya, ia juga membahas hal lain. Menurut dia, kondisi Luhut saat ini baik-baik saja di Singapura.

"Kemarin sudah mulai keluar, jalan, lihat, sudah mulai duduk, seudah mulai beraltih, mohon doa dari semuanya supaya bisa segera kembali pulih," ujar Maruli.
Segera tunjuk KSAD...

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, akan segera menunjuk Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) pada pekan ini. "Belum (diputuskan). Minggu depan ini baru kita putuskan, minggu depan ini kita putuskan," kata Jokowi di Indonesia Arena Senayan di Jakarta, Sabtu (25/11/2023).

Jokowi juga mengakui bahwa Pangkostrad Letjen TNI Maruli Simanjuntak menjadi salah satu kandidat KSAD. Kendati demikian, ia enggan menyebut nama-nama kandidat lainnya. "(Maruli) Salah satu kandidat, iya," kata dia.

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto menyampaikan bocoran sosok penggantinya sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD). Sosok KSAD akan diisi oleh prajurit berpangkat bintang tiga yang memiliki jabatan strategis.

 

"Jadi, kalau KSAD itu calonnya, ya, bintang tiga yang memiliki jabatan strategis," ungkap Agus di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (21/11/2023).

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler