Proses Sortir dan Lipat Suara Suara di Tasikmalaya Belum Capai Target

Hingga Selasa pagi, baru sekitar 17 persen surat suara yang sudah disortir lipat

Republiika/Bayu Adji P
Petugas melakukan proses sortir dan lipat surat suara di gudang logistik KPU Kota Tasikmalaya, Jalan Perintis Kemerdekaan, Kecamatan Kawalu, Kota Tasikmalaya, Selasa (9/1/2024).
Rep: Bayu Adji Prihammanda Red: Arie Lukihardianti

REPUBLIKA.CO.ID, TASIKMALAYA -- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tasikmalaya telah melaksanakan proses sortir dan lipat surat suara untuk pemilihan umum (pemilu) 2024 sejak Sabtu (6/1/2024). Dalam tiga hari pelaksanaannya, proses sortir dan lipat yang dilakukan di gudang logistik KPU Kota Tasikmalaya dinilai belum sesuai target. 

Baca Juga


Menurut Ketua KPU Kota Tasikmalaya Asep Rismawan, berdasarkan hasil evaluasi sementara, hasil sortir dan lipat surat suara yang dilakukan masih relatif sedikit. Dari total kebutuhan 2.749.550 lembar surat suara untuk wilayah Kota Tasikmalaya, baru sekitar 17 persennya yang telah disortir dan dilipat hingga Selasa (9/1/2024) pagi.

"Evaluasinya, hasil sortir lipat masih kecil dan belum sesuai target. Yang sudah dilipat dan disortir baru 17 persen," ujar Asep, Selasa (9/1/2024).

Untuk melakukan percepatan, kata Asep, pihaknya sudah menambah petugas sortir dan lipat yang bekerja. Dari semula ada 125 orang petugas yang melakukan proses sortir dan lipat, per Selasa pagi, jumlah petugas ditambah menjadi 160 orang.

"Mudah-mudahan dengan penambahan jumlah, target bisa tercapai," katanya.

Asep mengatakan, pihaknya tak memforsir tenaga mereka untuk melakukan proses sortir dan lipat. Namun, menurut dia, rata-rata petugas bekerja sampai malam hari. Pasalnya, para petugas juga mengejar target untuk melakukan proses sortir dan lipat, agar bisa mendapatkan honor yang lebih besar.

Untuk mengantisipasi kelelahan, KPU Kota Tasikmalaya telah menyiagakan kebutuhan para petugas, terutama air minum. Apabila terdapat petugas yang kelelahan, pengawas di lapangan akan segera mempersilakan yang bersangkutan untuk istirahat. 

"Kalau (setelah istirahat) masih mampu melanjutkan, akan kami arahkan untuk melanjutkan. Kalau sudah tidak mampu, kami akan ajak berobat," kata Asep.

Proses sortir dan lipat surat suara di Kota Tasikmalaya ditargetkan dapat rampung dalam 10 hari. Artinya, proses itu harus selesai maksimal pada 15 Januari 2024.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler

Prakiraan Cuaca 21 Oktober 2024 Daerah Bekasi dan Sekitarnya | Cerah REPUBLIKA.CO.ID, Bekasi dan sekitarnya akan mengalami cuaca yang pada umumnya cerah sepanjang hari ini. Berikut adalah prakiraan cuaca untuk beberapa kota di provinsi Jawa Barat pada tanggal 21 Oktober 2024. Bekasi Pada pagi hari di Bekasi, cuaca diperkirakan cerah dengan suhu sekitar 29°C. Angin bertiup dari arah utara ke selatan dengan kecepatan 6 m/s dan kelembapan sekitar 63%. Menjelang siang, cuaca masih tetap cerah tanpa perubahan signifikan dalam suhu. Saat sore hari, kondisi cerah berlanjut dengan angin yang perlahan bergeser dari timur ke barat sekitar 3.3 m/s. Kelembapan meningkat menjadi 75% pada malam hari, ketika suhu menurun hingga 27°C, menyisakan langit yang cerah berawan. Kota Bekasi Di Kota Bekasi, cuaca pagi juga cerah dengan suhu 29°C. Angin bertiup dari barat laut ke tenggara pada kecepatan 6.6 m/s, serta kelembapan berada di kisaran 67%. Pada siang hari, cuaca mempertahankan kecerahannya. Sore hari tidak menunjukkan perubahan signifikan dalam cuaca, sementara di malam hari, langit tetap cerah dengan suhu turun menjadi 27°C. Angin berhembus dari arah timur ke barat pada kecepatan 4.1 m/s dengan kelembapan sebesar 75%. ====== Karawang Karawang akan mengalami cuaca cerah pada pagi hari dengan suhu sekitar 29°C. Angin bergerak dari timur laut ke barat daya pada kecepatan 6.3 m/s, dan kelembapan di angka 66%. Memasuki siang, cuaca tetap cerah dan stabil. Pada sore hari, kelembapan udara di Karawang meningkat serta langit mulai berawan menjelang malam. Suhu di malam hari diperkirakan 28°C dengan angin dari tenggara ke barat laut berkecepatan 2.6 m/s dan kelembapan naik hingga 76%. Secara keseluruhan, cuaca di ketiga kota tersebut menunjukkan pola yang cerah dengan sedikit awan di malam hari. Meski demikian, tidak ada indikator hujan atau badai untuk hari ini. Tercatat pada malam hari terdapat peningkatan kelembapan, namun cenderung masih dalam kategori nyaman.