Khofifah tidak Sengaja Bertemu Prabowo di Bandara Halim Perdanakusuma

Khofifah menyampaikan selamat atas keunggulan telak Prabowo pada Pilpres 2024.

Republika.co.id
Capres Prabowo Subianto bertemu Gubernur Jatim periode 2019-2024 Khofifah Indar Parawansa di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu (17/2/2024).
Rep: Ronggo Astungkoro Red: Erik Purnama Putra

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur Jawa Timur (Jatim) periode 2019-2024 Khofifah Indar Parawansa tak sengaja bertemu dengan calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu (17/2/2024) pagi WIB. Pertemuan itu benar-benar tidak direncanakan.

Pada kesempatan itu, Khofifah berpesan kepada Prabowo agar tidak melupakan masyarakat Jatim yang mayoritas memilihnya pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Berdasarkan hasil real count Komisi Pemilihan Umum (KPU), pasangan Prabowo-Gibran menang dengan torehan 65 persen di Jatim.

"Kepada beliau saya sampaikan harapan agar tidak melupakan masyarakat Jawa Timur yang mayoritas memilih beliau untuk meneruskan tongkat estafet kepemimpinan dari Presiden Joko Widodo," katanya melalui akun Instagram @khofifah.ip dikutip Republika.co.id di Jakarta, Sabtu (17/2/2024).



Dia menjelaskan, pertemuannya dengan Prabowo terjadi lantaran keduanya hendak sama-sama balik ke Jatim. Khofifah mengaku, hendak bertolak menuju Kota Surabaya usai menghadiri pelantikan Penjabat (Pj) Gubernur Jatim Adhy Karyono di Jakarta, Jumat (16/2/2024). Adapun Prabowo akan bertolak ke Kabupaten Pacitan menemui Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Selain menyampaikan pesan tersebut, Khofifah menyampaikan selamat atas torehan Prabowo yang unggul telak secara nasional. Dalam pertemuan itu, ia juga senang lantaran Prabowo mengucapkan terima kasih kepadanya atas capaian suara Pilpres 2024 di Jatim.

"Dalam kesempatan tersebut, saya mengucapkan selamat kepada Pak Prabowo atas hasil quick count dan juga real count sementara yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU)," kata Khofifah. Adapun Khofifah bersama eks wagub Jatim Emil Dardak memang mendukung pasangan Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler