Jawaban Santai Marquez Ketika Ditanya Apakah Bisa Berdamai dengan Rossi?

Perseteruan keduanya selalu melegenda.

Nicolas Aguilera/EPA-EFE
Valentino Rossi (kanan) terjatuh setelah bertabrakan dengan Marc Marquez pada MotoGP Argentina di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina
Rep: Frederikus Bata Red: Gilang Akbar Prambadi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bukan rahasia lagi jika hubungan antara Marc Marquez dan Valentino Rossi belum juga membaik. Persaingan Marquez dengan Rossi salah satu yang paling sengit di Moto GP.

Baca Juga


Kini Marquez masih aktif membalap. Ia akan menjalani petualangan baru bersama Gresini Racing. Itu salah satu tim satelit Ducati.

Rossi sudah pensiun. Meski demikian, aktivitas terkini the Doctor tidak jauh-jauh dari dunia balapan. Ia pemilik tim satelit Ducati lainnya, Pertamina Enduro VR46 Racing Team.

Musim 2024 akan dimulai. Marquez ditanya apakah akan duduk dan berbicara dengan Rossi? Ini mengingat mereka berada di induk yang sama.

"Itu bukan tergantung pada saya," jawanya blak-blakan kepada DAZN, dikutip dari crash.net, Senin (19/2/2024).

Pada tes pramusim WorldSBK di Portmao, tim Ducati MotoGP juga diundang. Itu termasuk Marquez dari Gresini. Tak ketinggalan Rossi yang menjadi bos Pertamina Enduro VR46.

Keadaan demikian, tidak membuat mereka menjadi dekat. Hubungan the Baby Alien dan the Doctor tetap mendingin. Seperti yang terlihat dalam beberapa tahun terakhir.

Penyebab utamanya karena insiden pada 2015 lalu. Saat itu Rossi kalah bersaing dengan Jorge Lorenzo dalam perebutan gelar juara. Sang legenda menilai Marquez menjadi penyebab ia gagal finis di singgasana.

Sampai saat ini, ketegangan masih terasa. Bahkan mengakar sampai ke anak didik Rossi. Marco Bezzecchi yang merupakan pembalap VR46 berseteru dengan Marquez, pada akhir tahun lalu.

Bezzecchi tidak menyukai gaya membalap eks Repsol Honda itu. Setelah mereka bentrok di Valencia, ia menuduh Marquez sebagai pembalap paling 'kotor' di MotoGP.

Di kesempatan lain, Bezzecchi membantah melontarkan kata-kata tak sedap pada Marquez. Namun media sudah terlanjur menuliskan isunya. Otomatis situasi demikian dikaitkan dengan Rossi.

Marquez sudah mengoleksi delapan gelar selama menjadi pembalap profesional. Ia hanya tertinggal satu trofi di belakang Rossi. Dalam pernyataannya, the Baby Alien mengaku beruntung bersaing di lintasan balap dengan the Doctor. Keduanya pernah saling mengalahkan.

"Itu merupakan tahun-tahun yang indah,"  ujar rider kelahiran Spanyol ini.

 

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler