Hindari Jetlag, Tim Indonesia Langsung Berlatih di Prancis

Tim Indonesia langsung melakukan latihan ringan begitu tiba di Prancis untuk menghindari jetlag.

network /Bilal Ramadhan
.
Rep: Bilal Ramadhan Red: Partner
Tim Indonesia langsung melakukan latihan ringan begitu tiba di Prancis untuk menghindari jetlag. (Sumber foto: PBSI)

Badmintonews.id, CHAMBLY -- Setibanya di kota Chambly, Prancis pada hari Kamis (29/2) siang, tim bulutangkis Indonesia langsung menggelar latihan ringan pada sore harinya. Selain bertujuan untuk mengembalikan otot-otot yang kaku, latihan ini juga untuk menghindari jetlag yang melanda.


Tadinya latihan akan dilakukan di lapangan terbuka yang terletak di Chateau de Maffliers, tempat training camp, namun saat sesi jogging, hujan gerimis melanda. Akhirnya latihan dipindah ke dalam ruangan.

"Kita usai perjalanan panjang, ditotal dengan transit kurang lebih 20 jam, pasti kondisi badan kaku dan pegal. Latihan hari ini berfokus pada conditioning, jadi besok saat mulai masuk program latihan dalam rangka persiapan ke turnamen kondisinya sudah lebih baik," kata Yansen Alpine, pelatih fisik yang mendampingi.

"Selain itu, latihan dipilih sebagai pengisi kegiatan untuk mengurangi efek jetlag yang melanda. Efek ini harus segera dihilangkan, jam tidur harus disesuaikan dengan jam di sini yang berbeda enam jam dengan Jakarta agar tidak mengganggu hari-hari ke depan," tambahnya.

Dalam latihan ini, Yansen memberikan beberapa menu latihan seperti jogging dan gerakan multilateral. "Latihan tidak yang terlalu berat, waktunya pun kurang dari satu jam. Anak-anak pun melakukan dengan serius tapi santai," sahut Yansen.

Atlet ganda putra Fajar Alfian pun senada dengan sang pelatih. Ia dan atlet lainnya berkomitmen untuk langsung memulai latihan.

"Setelah berdiskusi dengan pelatih, kami sepakat untuk langsung melakukan latihan. Karena kalau diam saja di kamar pasti ngantuk dan itu harus dipaksa tidak tidur. Tidurnya nanti di malam hari sebagai penyesuaian jam," ungkap Fajar.

"Tadi sedikit conditioning saja. Mulai jogging tapi karena hujan gerimis kami pindah ke dalam ruangan untuk latihan kelincahan," ujarnya.

Tim bulutangkis Indonesia rencananya baru akan menggelar latihan teknik pada besok hari (1/3) mulai pukul 09.00 WIB.

sumber : https://badmintonews.id/posts/292061/hindari-jetlag-tim-indonesia-langsung-berlatih-di-prancis
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler