Landak Harus Tunduk Kepada Anak Dewa 1-2: Hasil MPL ID S13 Week 4 Dewa United vs ONIC
Dalam pertandingan ONIC vs Dewa United, ONIC memutuskan untuk memasukkan Lutpii sebagai EXP Laner, sementara Butss ditempatkan sebagai cadangan.
JAKARTA - Dalam pertandingan antara ONIC dan Dewa United Esports di MPL ID S13, terjadi debut menarik bagi dua pemain dari MDL, yakni Lanaya dari Dewa United dan Lutpiii dari ONIC. Kedua pemain ini langsung masuk dalam roster utama pada hari ini, Jumat, 29 Maret 2024.
ONIC memutuskan untuk memasukkan Lutpii sebagai EXP Laner, sementara Butss ditempatkan sebagai cadangan. CW juga kembali dicadangkan, sedangkan Alberttt bermain di gold lane bersama Kairi, Sanz, dan Kiboy. Di pihak Dewa United, posisi mereka diperkuat oleh Drian, Dyxon, Lanaya, Keyz, dan Watt, masing-masing berada di posisi yang telah ditetapkan.
ONIC, yang merupakan juara bertahan, sedang mengalami penurunan performa di awal musim ini dengan menelan dua kekalahan berturut-turut. Pada musim sebelumnya, ONIC hanya mengalami satu kekalahan dari RRQ Hoshi, yang membuat mereka mendominasi klasemen.
Pertandingan ini menjadi sangat penting karena menjadi ajang pembalasan bagi Drian kepada mantan timnya yang dulu sering mencadangkannya. Sementara itu, ONIC sedang menguji EXP Laner baru mereka yang baru dipromosikan dari MDL
Game 1.
Secara mengejutkan, Dewa United berhasil memenangkan game pertama. ONIC tampak kesulitan mengatasi permainan kuat Vexana Keyz. Karakteristik ONIC yang agresif di awal permainan tampak memudar saat berhadapan dengan Dewa United.
Dengan menguasai map dan objektif, Dewa United mampu meraih kemenangan pertama mereka di game 1. Penampilan gemilang dari Keyz di Midlane membuatnya keluar sebagai MVP dan berhasil mencuri poin 1-0 atas ONIC.
Game 2
Pada game kedua, ONIC membawa gaya permainan yang agresif, dan berhasil membalaskan skor menjadi 1-1 berkat penampilan impresif Kiboy. Dengan menggunakan Arlott, Kiboy berhasil membuat permainan Marsha dari Drian tak berdaya, bahkan ia keluar sebagai MVP dengan KDA 6/1/13.
Game 3
Pada game ketiga, ONIC sekali lagi kehilangan konsentrasi di dalam pertandingan. Dewa United, yang kembali memainkan Marsha Roamer, menjadi eksekutor yang efektif untuk Sanz dan Albertt. Dewa United berhasil menambah poin kemenangan atas ONIC dalam game ketiga. Akhirnya, hasil akhir 2-1 menjadi milik Anak Dewa.
Ikuti kami di Instagram & TikTok @foreveresports.id agar kamu dapat mengetahui info terbaru seputar Esports di Tanah Air dan Luar.