Ketua DPR Sampaikan Pantun Sambut Idul Fitri 1445 Hijriyah

Idul fitri harus disambut dengan perbaikan kualitas ibadah.

Republika/Prayogi
Ketua DPR Puan Maharani usai memimpin rapat paripurna DPR ke-15.
Red: Erdy Nasrul

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan pantun dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah/2024 pada Rapat Paripurna DPR RI di Komplek Parlemen, Jakarta, Kamis.

Baca Juga


"Putih-putih bunga melati. Harum semerbak menghiasi taman. Mari bergembira di dalam hati. Menyambut bulan penuh ampunan," kata Puan saat membacakan pidato penutupan Masa Persidangan IV Tahun Sidang 2023-2024. 

Puan kemudian kembali melanjutkan dengan pantun berikutnya. "Jalan-jalan ke kota Medan. Malam harinya melihat bulan. Hati senang bertemu Ramadhan. Mari kita bermaaf-maafan," ujarnya.

DPR RI memasuki masa reses pada Masa Persidangan IV Tahun Sidang 2023-2024 mulai tanggal 5 April hingga 13 Mei, untuk itu dia pun menyampaikan ucapan selamat Idul Fitri dan permohonan maaf-nya. 

"Kami juga mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa dan menyambut Hari Raya Idul Fitri, mohon maaf lahir batin. Semoga Allah Subhanahu Wata'ala Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan rahmat dan bimbingannya kepada kita semua," tuturnya.

Puan juga mengajak segenap anggota DPR RI lainnya untuk menjumpai konstituen di daerah pemilihannya pada momentum Hari Raya Idul Fitri dengan semangat gotong royong. 

"Marilah kita menyapa rakyat pada bulan yang penuh rahmat ini mempersatukan rakyat dalam semangat gotong royong untuk Indonesia," ucap dia.

Selain Puan Maharani, dalam rapat tersebut turut hadir para Wakil Ketua DPR RI yaitu Sufmi Dasco Achmad, Rachmat Gobel, dan Lodewijk F Paulus. 

Puan menyebut berdasarkan catatan dari Sekretariat Jenderal DPR RI, rapat paripurna tersebut ditandatangani oleh 189 anggota dan 101 anggota dewan lainnya menyatakan izin.

"Sehingga yang hadir pada hari ini adalah 290 orang anggota dari seluruh fraksi di DPR RI," kata Puan Maharani saat mengawali rapat paripurna.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler