Gadis Indramayu jadi Bek Timnas Putri U-17 Indonesia, Bakal Ikut Piala Asia Putri U-17

Gadis Indramayu itu menjadi bek dalam timnas putri u-17.

ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha
Sejumlah pesepak bola Timnas U-17 Putri mengikuti seleksi.
Rep: Lilis Sri Handayani Red: Erdy Nasrul

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU – Seorang gadis asal Kabupaten Indramayu, Nanda Rahmawati, dipercaya untuk memperkuat Timnas Putri U-17 Indonesia.

Baca Juga


Remaja asal Desa Sukaperna, Kecamatan Tukdana, Kabupaten Indramayu itu sebelumnya dipanggil oleh pelatih Satoru Mochizuki, untuk menjadi salah satu penggawa Timnas Putri U-17 Indonesia. Dalam skuad Garuda Pertiwi itu, dia ditempatkan di posisi bek.

Saat ini, Nanda sedang menjalani pemusatan latihan di Bali. Pemain kelahiran 30 Juni 2007 itu tengah bersiap menghadapi Piala Asia Putri U-17 pada Mei 2024 mendatang.

Prestasi yang diraih gadis yang akrab disapa Nadol itupun menjadi kebanggaan tersendiri bagi keluarganya. Apalagi, dia terlahir di tengah keluarga petani. Ayahnya petani dan ibunya merupakan ibu rumah tangga.

‘’Sebagai orang tua, kami sangat bangga dan terharu. Nanda bisa membawa nama Sukaperna, nama sekolah, nama Indramayu,’’ ujar Untung (65), ayah dari Nanda, didampingi sang istri, Romlah (54), Jumat (19/4/2024).

Dengan mata berkaca-kaca, Untung menceritakan, putri keempat sekaligus bungsunya itu memang sangat menyukai sepak bola sejak kecil. Bahkan, putrinya itu sempat ikut pertandingan bola antarkampung (Tarkam).

Sebagai orang tua, Untung sangat mendukung minat dan bakat putrinya itu. Bahkan, untuk lebih mengasah kemampuan bermain bola, Nanda ikut Sekolah Sepak Bola (SSB).

Terakhir, Nanda bergabung dalam klub Cirebon United.

Nanda kemudian dipanggil ke Bandung untuk mengikuti tes seleksi bersama 56 orang peserta. Nanda pun dinyatakan lolos lima besar perwakilan dari Asprov PSSI Jabar.

Setelah lolos di tingkat provinsi, Nanda kembali dipanggil untuk mengikuti seleksi di Jakarta. Dia pun dinyatakan lolos menjadi satu dari 30 penggawa Timnas Putri U-17 Indonesia.

‘’Sekarang Nanda ada di Bali, sedang ikut pemusatan latihan,’’ terang Untung.

Untung pun selalu mendoakan agar Nanda meraih kesuksesan dan menjadi juara bersama Timnas Putri U-17.

‘’Ya kami selalu berdoa buat Nanda, doa yang terbaik,’’ tutur Untung.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler