Cita Rasa Nusantara dalam Katering Haji

Selama di Tanah Suci, jamaah mendapat makan sebanyak tiga kali sehari

Republika
Katering untuk jamaah haji Indonesia
Red: Agung Sasongko

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA. -- Selama di Tanah Suci, jamaah mendapat makan sebanyak tiga kali sehari, yaitu makan pagi, makan siang dan makan malam.  “Secara keseluruhan, selama di Madinah jemaah mendapat makan 27 kali maksimal dan di Makkah sebanyak 84 kali,” kata Anggota Media Center Haji Kementerian Agama, Widi Dwinanda saat menyampaikan keterangan resmi Kemenag, di Jakarta, Rabu (22/05/2024).

Baca Juga


“Dan selama  berada di Armuzna, jAmaah mendapatkan 15 kali makan ditambah satu snack berat untuk  di Mudzalifah. Ada 57 dapur di Makkah dan 21 dapur di Madinah yang menyediakan katering bagi jemaah haji Indonesia,” sambung dia.

Untuk menghadirkan cita rasa Nusantara, terang Widi, bumbu yang digunakan berasal dari produk bumbu Indonesia. Tahun ini sudah lebih 70 ton bumbu yang didatangkan dari Indonesia, total kebutuhan lebih dari 200 ton.  “Untuk pemenuhan kebutuhan bumbu tersebut, pemerintah melibatkan UMKM,”  terangnya. 

 

sumber : MCH 2024
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler