Luncurkan Buku, Greysia Polii: Semoga Jadi Tambahan Spirit Bagi Atlet

Greysia Polii adalah peraih emas olimpiade.

Republika/Fitriyanto
Tanggapan Greysia Polii tentang keributan antara Apriyani Rahayu dan pasangannya Siti Fadia Silva Ramadhanti beberapa waktu lalu di Pelatnas Bulu tangkis Indonesia.
Rep: Fitrianto Red: Gilang Akbar Prambadi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Peraih medali emas Olimpiade 2020 Tokyo, Greysia Polii akan meluncurkan buku perjalanan karirnya hingga menjadi yang terbaik di event terbesar di dunia tersebut. Peluncuran buku yang berjudul Menembus Garis Batas akan di lakukan pada 29 Juni 2024.

Baca Juga


Peluncuran buku yang dilakukan menjelang Olimpiade 2024 Paris, menurut Greysia saat jumpa pers di Jakarta Rabu (29/5/2024) agar menambah spirit kepada para atlet yang akan tampil membela Indonesia di Olimpiade Paris yang akan digelar 26 Juli hingga 11 Agustus 2024.

"Buku ini tidak sekadar cerita sukses saya meraih emas olimpiade. Tetapi juga proses menuju pencapaian tertinggi bagi seorang atlet tersebut. Saya ingin generasi muda tahu bagaimana saya yang bukan atlet terbaik mampu menembus garis batas hingga akhirnya dapat medali emas olimpiade," ujar Greysia yang dapat emas olimpiade bersama Apriyani Rahayu di sektor ganda putri.

"Untuk waktu peluncuran buku jelang olimpiade 2024 Paris, ini juga momentum, untuk adik-adik atlet yang membaca buku ini nanti, semoga bisa menjadi tambahan spirit untuk bisa berprestasi yang terbaik di olimpiade yang merupakan kasta tertinggi sebuah prestasi," ungkapnya.

Perjalanan hidup Greysia dengan segala manisnya tertuang dalam buku bertajuk Menembus Garis Batas, yang ditulis oleh dua jurnalis senior, Budi Suwarna dan Eko Prabowo. "Sebetulnya tidak pernah terpikir oleh saya bahwa kisah perjalanan hidup saya bakal dibukukan. Tetapi ternyata cerita-cerita saya mendapat tanggapan biasa dan menyentuh banyak hati yang mendengarnya. Itulah mengapa saya memutuskan untuk menuangkan setiap detil perjalanan saya ke dalam sebuah buku, dengan harapan memberikan inspirasi dan motivasi bagi banyak orang di luar sana," ucap Greysia.

Buku Menembus Garis Batas tak hanya dijual untuk umum, tetapi juga akan disumbangkan hingga ke pelosok Tanah Air, lewat program charity yang digagas Greysia dengan dukungan para donatur dari BUMN, swasta maupun perorangan. Sebagian dari keuntungan penjualan buku juga akan disumbangkan. Luasnya target wilayah penyebarluasan buku membuat Greysia menggandeng Ikatan Guru Indonesia (IGI) dan Pustaka Bergerak sebagai mitra dalam pendistribusian buku.

"Kerjasama dengan IGI dan Pustaka Bergerak adalah salah satu bentuk komitmen kami untuk memastikan agar distribusi buku Menembus Garis Batas bisa tepat sasaran. Selain memiliki jaringan distribusi yang kuat, IGI dan Pustaka Bergerak memiliki tujuan yang sejalan dengan kami yaitu memberikan akses literasi bermanfaat bagi para generasi muda Indonesia," kata Felix Djimin, Project Lead Menembus Garis Batas.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler