Edinson Cavani Mundur dari Timnas Uruguay Walau Terpilih untuk Skuad Copa America
Cavani menjadi andalan Uruguay selama 16 tahun terakhir.
REPUBLIKA.CO.ID, MONTEVIDEO -- Striker Uruguay, Edinson Cavani, telah pensiun dari sepak bola internasional hanya tiga pekan sebelum Copa America dimulai.
Cavani, yang menjadi andalan Uruguay selama 16 tahun terakhir, telah dipilih oleh Marcelo Bielsa untuk bermain di turnamen yang akan dimulai pada 20 Juni mendatang di Amerika Serikat.
"Saya memutuskan untuk menepi, tetapi saya akan mengikuti Anda dengan detak jantung saya selamanya dengan cara yang sama seperti yang saya lakukan ketika saya bisa bermain dengan seragam yang indah ini," kata striker Boca Juniors, 37 tahun, dalam sebuah unggahan di Instagram.
Cavani mencetak 58 gol dalam 136 pertandingan untuk Uruguay.
"Saya ingin mendedikasikan waktu saya untuk tahap baru dalam karier saya ini dan memberikan segalanya ke mana pun saya pergi," ujar mantan bintang Manchester United ini.
Cavani juga pernah bermain untuk Napoli, Paris Saint-Germain,ndan Valencia. Dia bermain di empat Piala Dunia terakhir. Pertandingan terakhirnya bersama tim nasional adalah saat Uruguay menang 2-0 atas Ghana di fase grup Piala Dunia 2022.
Cavani merupakan bagian dari tim yang menempati posisi keempat di Piala Dunia 2010, di mana mereka kalah 3-2 dari Jerman dalam perebutan tempat ketiga.